spot_img
HomeBerita GameLuncurkan Wastelander, Fallout 76 Dapat Update Gila-Gilaan

Luncurkan Wastelander, Fallout 76 Dapat Update Gila-Gilaan

Fallout 76 akhirnya mendapatkan update Wastelander pada tanggal 14 April kemarin. Update ini berisi berbagai penambahan dan fitur yang diharapkan menjadi comeback bagi game buatan Bethesda ini.

Pada website resminya, ukuran dari update Wastelanders ini berbeda di setiap platform. Untuk console ukurannya sekitar 70 GB. Sedangkan untuk PC berbeda pada masing-masing platform. Pada Bethesda.net ukuran untuk file Wastelanders sekitar 54 GB. Untuk Steam ukuran filenya lebih besar yaitu 64 GB. Fallout 76 sendiri sudah tersedia di Steam dari tanggal 14 April 2020.

Berbagai macam fitur baru telah diimplementasi oleh Bethesda di update Wastelanders. Mulai dari quest, item, musuh, lokasi baru, sampai daily event. Tapi highlight utama dari update Wastelander adalah kembalinya NPC ke Fallout 76. Ketika diluncurkan pertama kali, Fallout 76 sama sekali tidak memiliki NPC dan ini dikritik oleh para fans. Mereka kecewa karena Fallout adalah game yang mengedepankan dialog antar karakter dan Fallout 76 tidak memilikinya.

Tidak hanya bisa diajak berinteraksi, pemain Fallout 76 juga bisa bergabung dengan faction di dalam game. Ada dua faction yang bisa dipilih, Raider dan Settler. Tidak hanya itu, ada NPC tertentu yang bisa diajak tinggal bersama oleh pemain.

Apakah Wastelanders akan dapat memuaskan fans game Fallout? Bagaimana menurut kamu?

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler