spot_img
HomeBerita GameGame Ambulance Life: A Paramedic Simulator Dapat Tanggal Rilis

Game Ambulance Life: A Paramedic Simulator Dapat Tanggal Rilis

Nacon dan Aesir Interactive telah mengumumkan tanggal rilis untuk Ambulance Life: A Paramedic Simulator. Dalam game ini pemain bisa merasakan bagaimana kehidupan sehari-hari sebagai paramedic. Ambulance Life: A Paramedic Simulator akan tersedia pada tanggal 6 Februari 2025 di PS5, Xbox Series, dan PC.

Buat kalian yang penasaran dengan Ambulance Life: A Paramedic Simulator, demo gratis game ini sudah dapat dimainkan melalui Steam.

Berlatar di Kota Mirip San Francisco

Berlatar di dunia open-world yang terinspirasi dari San Francisco, Ambulance Life: A Paramedic Simulator menawarkan pengalaman simulasi yang mendalam. Tujuan utama dalam game ini adalah pemain harus menjangkau lokasi kecelakaan secepat mungkin dengan mobil ambulans.

Setiba di lokasi pemain harus menganalisa situasi dengan menentukan prioritas, korban mana yang harus diberikan pertolongan pertama. Ambulance Life: A Paramedic menghadirkan puluhan skenario berbeda, mulai dari kecelakaan kecil hingga bencana berskala besar.

Bagaimana menurut kalian?

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler