Game lawas Etrian Odyssey akan dibuat versi remasternya oleh Sega. Game ini berjudul Etrian Odyssey Origins Collection dan akan rilis di Nintendo Switch pada tanggal 1 Juni 2023. Etrian Odyssey berisi tiga game yaitu Etrian Odyssey, Etrian Odyssey II: Heroes of Lagaard, dan Etrian Odyssey III: The Drowned City.
Etrian Odyssey Origins Collections adalah Game RPG Dungeon Crawling dimana pemain berpetualang melalui labirin yang menawarkan pemandangan 3D. Game ini memiliki berbagai macam job class kelas dimana pemain bisa menggunakannya untuk mencari harta karun di dalam labirin. Pemain juga bisa membuat map atau peta sendiri. Karena sudah diremaster, Etrian Odyssey Origins Collections sudah mengalami peningkatan kualitas grafis dan tambahan fitur-fitur baru.
Berikut adalah fitur-fitur yang tersedia di Etrian Odyssey Origins Collections:
- Pemilihan tingkat kesulitan. Ada tiga tingkat kesulitan yang tersedia yaitu Picnic, Basic, dan Expert
- Kebebasan untuk mendesain map baik dengan controller maupun touchscreen. Fitur Auto-Mapping juga sudah ditingkatkan
- Jumlah Save Slot ditambah
- Kebebasan dalam membuat karakter. Untuk bagian Potrait Character, Etrian Odyssey Origins Collections akan memiliki 24 Potrait baru yang didesain langsung oleh Yuji Himuka.
- Pemain bisa memeriksa buff dan debuff anggota party dan tambahan fitur Reference untuk melihat informasi musuh
- Tambahan fitur Online Play untuk Oceanic Quest
Etrian Odyssey Origins Collections memiliki early-bird bonus DLC yang berjudul Character Potrait DLC Set. DLC ini berisi Potrait Character yang didesain berdasar game buatan Atlus Person, Shin Megami Tensei, dan Soul Hackers.