spot_img
HomeGadget & Gaming GearAsus Perkenalkan Lini Laptop Gaming Sultan Seharga Ratusan Juta

Asus Perkenalkan Lini Laptop Gaming Sultan Seharga Ratusan Juta

Pada Kamis, 11 Juli 2019 Asus dengan bangga memperkenalkan jajaran laptop dan desktop terbarunya. Momen ini sudah cukup lama ditunggu oleh gamer dan terutama para ROG Fans. Dengan tema “Be Unstoppable”, Asus tak hanya meluncurkan 1 tapi 5 produk ROG berkualitas yang mampu menunjang kegiatan gaming agar menjadi lebih seru dan nyaman.

Mengedepankan prosesor terbaru Intel core i7 generasi ke-9, Asus menawarkan para pengguna laptop ROG dengan performa yang lebih baik daripada generasi sebelumnya. Berikut adalah tipe sekaligus spesifikasi dari lini ROG baru yang diperkenalkan oleh Asus:

1. ROG Zephyrus Nan Tipis

Telah dipersenjatai dengan prosesor terbaru generasi ke-9, ROG Zephyrus hadir dengan teknologi Super Narrow Bezel. Teknologi ini memungkinkan laptop gaming ini memiliki bezel super tipis dan dimensi bodi yang lebih tipis.

ROG Zephyrus juga dapat meningkatkan mobilitas pengguna karena minimnya berat yang tak seperti laptop lain dalam kelasnya. Resolusi layar Full HD dengan luas 15,6 inchi telah sangat pas dalam menyajikan visual ketika bermain game.

Bicara soal performa, terdapat NVIDIA RTX 2060 dan RTX 2070 yang menjadi pendukung teknologi grafis pada laptop gaming ini. Ada juga teknologi baru yaitu Active Aerocooling System (AAS) menjadi teknologi cooling dengan rongga udara terbuka yang dapat membuat sirkulasi udara berjalan optimal.

2. ROG Strix G351 yang Pas Untuk eSport

Be Unstoppable merupakan slogan yang cocok untuk menggambarkan performa dan utilitas dari ROG Strix G351. Dimulai dari segi desain yang merupakan hasil kolaborasi dengan BMW. Hasilnya ROG Strix G351 tampil moderen.

ROG Scar III dan Hero III dilengkapi dengan teknologi unik berupa kunci bernama Keystone yang mampu menyimpan dan mengakses fitur ekstra yang tersedia pada laptop. Misalnya pengaturan dalam kontrol game, lampu RGB Aura Sync dan dapat menjadi penyimpanan ekstra ketika keystone dipasang.

Dengan fitur Keystone dan kombinasi RAM DDR4 32GB serta prosesor mutakhir Intel core generasi ke-9, laptop ini menjadi pilihan sempurna bagi para gamer yang berkecimpung di dunia eSport. Untuk urusan performa, prosesor terbaru Intel Core i7-9750 generasi ke 9 dan grafis GeForce RTX 2070 siap menjalankan berbagai jenis game berat dan dibantu oleh NVMe PCIe SSD.

3. ROG Mothership yang Super Powerful

Asus dengan bangga mempersembahkan masterpiece mutakhirnya yaitu ROG Mothership. Laptop ini dilengkapi dengan desain tangguh yang menawarkan pengguna kenyamanan dan performa yang optimal. Dengan bagian bodi yang dapat dipisah, pengguna dapat menggunakan layar ROG Mothership menjadi monitor tambahan pada PC atau melakukan pengaturan terhadap posisi layar dan keyboard sesuai dengan keinginan pengguna.

Memiliki desain unik yang mampu membuat bodi laptop ini berdiri membuat sirkulasi udara pada laptop ini menjadi maksimal. Liquid metal juga menjadi pengganti thermal paste yang mampu mendinginkan prosesor dan GPU secara cepat dan mampu menekan suhu dengan optimal. Layar 4k Ultra HD pun mampu meningkatkan kualitas dalam bermain game menjadi lebih maksimal.

Dilengkapi dengan prosesor Intel Core i9-9980HK, laptop ini mampu mengerjakan tugas berat seperti bermain game sambil livestreaming, 3D rendering dan recording dengan cepat dan tanpa memerlukan waktu yang lama. Hal ini juga didukung oleh kinerja RAM DDR4 64GB dengan NVMe PCIe SSD sebagai penyimpanan yang mampu membaca hingga berkecepatan 8700MBps.

4. ROG Desktop Gahar dengan 9th Gen Intel Core

Selain laptop gaming, Asus juga memperkenalkan ROG desktop dengan teknologi canggih Intel Core Processor generasi ke-9. ROG desktop ini terbagi menjadi beberapa tipe. ROG GL10CS yang memiliki desain unik dan desain termal yang dilengkapi oleh dua ruang udara terisolasi yang mampu memberikan sirkulasi udara yang lebih bersih pada sistem.

ROG GL12 memiliki performa yang lebih powerful dengan prosesor intel generasi ke-9 dan grafis NVIDIA RTX 2080 dengan desain layaknya ninja yang serba hitam. LED Aura Sync pun turut hadir dalam memberikan nuansa colorful dengan kustomisasi tanpa batas.

5. ROG Swift PG35VQ yang Misterius

Gaming Monitor ROG Swift PG35VQ dengan luas 35 inchi beresolusi HDR dengan rasio 21:9 menjadi salah satu produk unggulan ASUS. Monitor ini terbukti mampu menghasilkan waktu respon 2ms dengan overcolock mencapai 200Hz. Kombinasi layar luas dan kualitas layar yang mumpuni, ROG Swift PG35VQ bisa menjadi pilihan untuk kamu yang sedang mencari monitor khusus gaming.

Bagaimana menurut kamu? Apakah tertarik untuk memiliki salah laptop ROG?

Manco
Manco
Gadget man yang suka komik lawas
RELATED ARTICLES

Terpopuler