spot_img
HomeGadget & Gaming GearVJ Daniel Rilis Game Trivia Unik Berjudul Asal Tebak - PUNO

VJ Daniel Rilis Game Trivia Unik Berjudul Asal Tebak – PUNO

Daniel Mananta (VJ Danie), bekerjasama dengan Game Level One (pengembang) dan GEMU-GEMU (penerbit) baru saja merilis game trivia unik berjudul Asal Tebak – PUNO. Game ini menghadirkan empat tokoh wayang populer yaitu Semar, Gareng, Petruk dan Bagong yang lebih dikenal dengan sebutan Punokawan.

Karakter Punokawan ini nantinya akan mengajak pemain untuk menerjemahkan kalimat-kalimat dalam bahasa Inggris nyeleneh ke istilah bahasa Indonesia yang sering kita jumpai sehari-hari. Setiap soal pertanyaan dalam game ini dibagi ke dalam pilihan level yang namanya diambil dari sejumlah kota di Indonesia. Agar semakin menantang, pemain akan diberikan durasi waktu yang sangat terbatas untuk menebak secara cepat dan mendapatkan nilai sempurna demi melangkah ke level berikutnya.

vj_daniel_asal_tebak_puno

“Dengan memadukan wayang dan budaya masa kini, kami berharap Asal Tebak – PUNO bisa disukai anak muda sekarang. Semoga generasi muda tidak hanya kenal Pokemon saja, tetapi juga bisa mengenal budaya bangsa sendiri,” pungkas artis yang juga pemilik Damn I Love Indonesia ini.

Penasaran memainkan game ini? Kalian bisa mengunduhnya dengan mengakses tautan Google Play di bawah ini.

[appbox googleplay com.gemugemu.puno]

Manco
Manco
Buruh digital. Di sela-sela kesibukan mengejar tenggat waktu pekerjaan, menulis juga untuk Playcubic.
RELATED ARTICLES

Terpopuler