Selama ini fans game Diablo terus menanti-nantikan saat dimana Blizzard mengumumkan game barunya. Sayangnya Blizzard tidak memberi apa yang diinginkan.
Pada event BlizzCon 2018, Blizzard secara resmi mengumumkan Diablo Immortal. Game ini tidaklah seperti game Diablo yang lain karena dirilis untuk perangkat mobile di android dan iOS. Inilah yang membuat para fans kecewa. Buktinya trailer cinematic Diablo Immortal yang menawan malah dihujani dislike.
Game Diablo Immortal akan mengambil setting di antara Diablo II dan Diablo III. Dari gameplay, game ini tidak terlalu berbeda dengan Diablo III dan masih mengusung genre action RPG. Karakter lama seperti Tyrael dan Deckard Cain dipastikan muncul. Ada enam job class yang bisa digunakan. Semuanya merupakan job class klasik yang sudah dikenal oleh para fans.
Belum diketahui kapan Diablo Immortal dirilis, dan game ini bukan satu-satunya game Diablo baru. Pada pengumuman sebelumnya, Blizzard mengumumkan jika sedang mengembangkan beberapa game Diablo baru. Jadi masih ada harapan akan “a proper Diablo game“.