Square Enix telah merilis trailer baru yang menjelaskan fitur-fitur apa saja yang akan didapatkan oleh Forspoken versi PC. Fitur yang tersedia antara lain adalah modifikasi grafis dari ultra sampai low, dukungan AMD FidelityFX serta mouse dan keyboard, waktu loading yang cepat menggunakan SSD, dan bisa dimainkan dengan widescreen sampai dengan 32:9.
Square Enix juga telah merilis spesifikasi PC untuk memainkan game secara optimal. Jika kalian ingin memainkan dengan tingkat grafis ultra, kalian harus beli PC baru dengan kartu grafis GeForce RTX 4080 atau Radeon RX 6800.
Learn more about #Forspoken's PC performance and requirements. pic.twitter.com/3gEKwaz2op
— Forspoken (@Forspoken) January 17, 2023
Forspoken akan dirilis pada tanggal 24 Januari 2023 di PS5 dan PC. Jika kalian menyukai game bertema Isekai, maka Forspoken bisa menjadi pilihan, Game ini menceritakan tentang seorang remaja wanita bernama Frey Holland yang berpindah tempat ke dunia bernama Athia. Di dunia ini Frey bisa menggunakan sihir. Forspoken sendiri dibuat dengan menggunakan Luminous Engine yang dibuat oleh studio internal Square Enix, Luminous Productions.