spot_img
HomeBerita GameTencent Dikabarkan Sedang Buat Game Mirip Palworld

Tencent Dikabarkan Sedang Buat Game Mirip Palworld

Raksasa digital dari negeri Tirai Bambu, Tencent dikabarkan sedang membuat game mobile yang mirip dengan Palworld. Sepertinya Tencent tergiur dengan kesuksesan dari Palworld dan memutuskan untuk “mengikuti jejaknya”.

Diberitakan oleh Bloomberg, tidak hanya satu game klon Palworld saja yang sedang dibuat melainkan ada dua game. Kedua proyek ini dikerjakan oleh studio internal milik Tencent yaitu TiMi dan LightSpeed. Tencent sengaja meminta kedua studio ini untuk mengerjakan game dengan tema yang sama untuk mendapatkan kualitas yang terbaik.

Selain untuk memanfaatkan hype yang sedang dibangun oleh Palworld, alasan lain Tencent mendorong pengerjaan proyek ini adalah demi keuntungan. Sebabnya sektor bisnis game milik Tencent merugi di tahun 2023. Kerugian ini mengakibatkan Tencent mengubah haluan bisnisnya dan membuat pengembangan game yang sedang dilakukan tertunda.

Salah satunya adalah Assassin’s Creed Jade yang merupakan hasil kolaborasi Tencent dengan Ubisoft. Game mobile yang awalnya dijadwalkan rilis di 2024, jadi terpaksa ditunda ke 2025.

Bagaimana menurut kalian?

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler