Tanggal rilis game Demon Slayer 2 akhirnya diungkap. Dalam keterangan terbarunya, edisi Asia dari Demon Slayer -Kimetsu no Yaiba- The Hinokami Chronicles 2 akan dirilis pada tanggal 1 Agustus 2025. Platform yang dituju adalah PS4, PS5, Nintendo Switch, Xbox Series, Xbox One, dan PC melalui Steam.
Tanggal Rilis game Demon Demon Slayer 2 dan Pre-order
Bagi para kalian yang ingin mendapatkan akses lebih awal ke game ini, pre-order untuk edisi digital sudah dibuka di beberapa platform, seperti PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series, dan Steam. Pemain yang melakukan pre-order akan mendapatkan berbagai bonus menarik, termasuk karakter yang bisa dimainkan lebih awal.
Untuk edisi, Demon Slayer -Kimetsu no Yaiba- The Hinokami Chronicles 2 akan dijual dalam dua edisi, yaitu standard dan dekuxe. Berikut adalah perbedaannya:
Standard Edition
- Game Demon Slayer -Kimetsu no Yaiba- The Hinokami Chronicles 2 (base game)
- Bonus digital: Karakter yang bisa dimainkan lebih awal, seperti Academy Kyojuro dan Academy Tengen
- Bonus pre-order: Karakter Muichiro Tokito dan Mitsuri Kanroji yang bisa dimainkan lebih awal
Deluxe Edition
- Semua konten dari Standard Edition
- Karakter tambahan: Tengen Uzui, Obanai Iguro, Sanemi Shinazugawa, Gyomei Himejima
- Kostum eksklusif: Tanjiro/Inosuke Kimono (Entertainment District) dan Tengen Uzui Shinobi Attire
- Suara sistem dalam mode VS: Upper Rank Demon Set (Akaza, Daki, Gyutaro, Gyokko, Zohakuten)
Pemain yang memiliki save data dari game sebelumnya, seperti Demon Slayer -Kimetsu no Yaiba- The Hinokami Chronicles atau Demon Slayer -Kimetsu no Yaiba- Sweep the Board! akan mendapatkan karakter dan kostum eksklusif. Dengan catatan, gamenya berada di platform yang sama. Beberapa karakter yang bisa diperoleh dari save data ini adalah:
- Demon Slayer -Kimetsu no Yaiba- The Hinokami Chronicles: Academy Tanjiro, Academy Nezuko, Academy Zenitsu, Academy Inosuke, Academy Giyu, Academy Shinobu
- Demon Slayer -Kimetsu no Yaiba- Sweep the Board!: Hinatsuru, Makio, dan Suma beserta kostum spesial “Kimono (Meal Prep)”
Demon Slayer -Kimetsu no Yaiba- The Hinokami Chronicles 2 adalah game battle arena yang didasarkan pada anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba. Game pertamanya rilis pada tahun 2021 lalu dan cukup sukses, dengan angka penjualan 3 juta kopi di seluruh dunia.