spot_img
HomeSummer Lesson: Alison Snow Seven Days Garden Meluncur ke PS VR Jepang...

Summer Lesson: Alison Snow Seven Days Garden Meluncur ke PS VR Jepang Akhir Juni 2017

Informasi dari Weekly Famitsu menyebutkan bahwa Summer Lesson: Alison Snow Seven Days Garden akan meluncur ke PlayStation VR wilayah Jepang pada tanggal 22 Juni 2017 mendatang.

Game virtual reality yang informasi awalnya sudah bocor kemarin ini merupakan kelanjutkan dari Summer Lesson: Hikari Miyamoto Seven Days Room, memperkenalkan karakter baru cewek berambut pirang bernama Alison yang menghadirkan setting di sebuah taman. Summer Lesson: Alison Snow Seven Days Garden dijual dengan banderol JPY 2.759, dengan pilihan paket yang lebih mahal (DX Pack) berbanderol JPY 7.704 berisi sejumlah konten spesial termasuk chapter ekstra “memotong buah semangka”. Di versi demonya Alison memang terdengar menggunakan bahasa Inggris saat berbicara, namun di versi final Alison juga akan menggunakan bahasa Jepang.

Berbeda dengan karakter Hikari Miyamoto, Alison Snow lebih kalem alias pendiam, ramah dan tatapannya sangat hangat. Alison juga sangat menyukai musik. Jika gamers punya save data dengan hasil baik di versi Hikari Miyamoto, maka sebuah topik tambahan akan dihadirkan dalam versi Alison Snow. Jika gamers sudah sempat membeli DLC untuk Hikari Miyamoto, maka DLC itu juga akan tersedia untuk Alison Snow.

Saat ini pengembangan Summer Lesson: Alison Snow Seven Days Garden sudah mencapai rampung 90 persen. FYI, Summer Lesson tidak akan berakhir pada kedatangan karakter Alison saja. Konten lainnya (termasuk karakter baru) sedang direncanakan dan diluncurkan suatu saat nanti.

Trims to Gematsu.

Manco
Manco
Gadget man yang suka komik lawas
RELATED ARTICLES

Terpopuler