Game soulslike Lords of the Fallen yang dikerjakan oleh studio Hexworks dipastikan bakal memiliki sekuel. Dalam laporan keuangan yang dibuat oleh publisher CI Games, diungkap rencana tentang pengembangan sekuel Lords of the Fallen yang sudah masuk dalam tahap produksi.
Sekuel ini akan dibuat dengan menggunakan Unreal Engine 5 yang merupakan hasil kerjasama dengan Epic Games. Sayangnya kerjasama ini juga membuat game tersebut menjadi game eksklusif di Epic Games Store untuk versi PC. Sekuel Lords of the Fallen akan memiliki production value yang lebih tinggi, sehingga memiliki banyak fitur baru. Salah satunya adalah shared progression untuk mode co-op, selain mode singleplayer yang merupakan core dari game.
Sekuel Lords of the Fallen akan diumumkan tahun 2025 nanti. Untuk perilisan, CI Games menargetkan Hexworks dapat menyelesaikannya di tahun 2026.
Lords of the Fallen yang dirilis di 2023 merupakan versi reboot dari game yang rilis tahun 2014. Game ini menceritakan tentang pemain sebagai Dark Crusaders yang bertualang ke dua alam demi untuk mengalahkan Demon God, Adyr.
Bagaimana menurut kalian?