Belakangan sedang ramai soal rumor game Assassin’s Creed baru. Ada yang menyebut bahwa game Assassin’s Creed yang baru akan berada di zaman kerajaan Aztec. Tidak lama setelah isu tersebut muncul kabar lain bahwa lokasi dari game Assassin’s Creed yang baru ada di Baghdad.
Informasi tentang kerajaan Aztec sebagai lokasi dari game Assassin’s Creed diungkap oleh di Twitter oleh akun bernama ACG (JeremyPenter). Cuitan ini sempat viral dan diretweet oleh banyak orang. Namun tidak lama setelah itu muncul pihak lain yang menyatakan bahwa informasi tersebut salah.
Dilansir dari IGN, pihak lain ini adalah jurnalis Bloomberg Jason Schreier. Melalui postingan di forum Reddit, Jason mengatakan bahwa lokasi yang betul adalah Baghdad. Ia juga mengungkap kode nama dari game Assassin’s Creed tersebut yaitu Rift.
Selain menjelaskan mengenai Rift, Jason juga mengungkap proyek Assassin’s Creed selanjutnya yang dikerjakan oleh Ubisoft yaitu Infinity. Game ini kabarnya akan menggunakan lebih dari satu tempat sebagai lokasi. Ia juga memastikan bahwa lokasi yang ada di Infinity bukanlah Aztec.
Bagaimana menurut kamu?