spot_img
HomeReviewReview The Anomalous Hour: Berburu Anomali yang Tersembunyi

Review The Anomalous Hour: Berburu Anomali yang Tersembunyi

Sudah pernah main game Persona 3 atua pernah dengan cerita tentang 1 jam tambahan misterius yang tersembunyi dalam siklus waktu 24 jam? Dalam Persona 3 fenomena ini disebut Dark Hour. Ketika tiba di Dark Hour pemain akan berubah menjadi tim khusus untuk melawan monster bernama Shadow. Developer Indonesia, Gambir Studio memiliki ide sendiri dalam mengangkat tema tersebut ke dalam game The Anomalous Hour.

Kebetulan saya mendapat kesempatan untuk mereview game The Anomalous Hour. Hal yang ingin saya tekankan agar kalian tidak salah persepsi adalah The Anomalous Hour lebih condong ke arah misteri dibandingkan horor. Memang di dalam game ini kalian akan melihat penampakan hantu. Tapi yang lebih dikedepankan bukan seberapa menakutkannya hantu tersebut, melainkan kejelian kalian untuk menemukannya.

The Anomalous Hour Dari Segi Cerita

Cerita The Anomalous Hour sangat sederhana. Pemain akan menjadi seorang pegawai kantor yang terjebak dalam suatu fenomena aneh yang terjadi di stasiun kereta bawah tanah. Dari desain stasiunnya, sepertinya lokasi di dalam game berada di luar negeri. Untuk bisa keluar, pemain harus mendapatkan delapan foto keanehan yang terjadi di stasiun tersebut.

Cerita yang disajikan sebetulnya cukup menarik. Tapi sayangnya tidak ada upaya untuk menggalinya lebih dalam. Misalnya mengungkap apa yang menyebabkan munculnya fenomena ini. Atau mungkin ada orang lain yang pernah terjebak juga. Game ini juga sama sekali tidak menyediakan note atau catatan apapun yang berisi penjelasan untuk membangun cerita di dalam game.

Selain itu menurut saya developer juga melewatkan kesempatan emas dengan game ini. Latar dari game ini seharusnya menggunakan lokasi di Indonesia. Ada banyak stasiun kereta di Indonesia yang menurut saya lebih mengerikan daripada stasiun luar negeri yang menjadi latar The Anomalous Hour. Contohnya stasiun berinisial B yang berada di Jawa Tengah yang kelihatannya cocok untuk dijadikan latar dalam game horor. Belum lagi ditambah dengan kehadiran dedemit lokal sebagai bumbunya.

The Anomalous Hour Dari Segi Grafis

Dari segi grafis The Anomalous Hour menurut saya sudah cukup baik. Game ini dibangun dengan desain 3D. Tapi masih ada beberapa bagian di dalam game terlihat kasar dan sepertinya kurang dipoles. Bagian yang masih kasar ini bisa terlihat jelas karena game ini menggunakan sudut pandang first person.

Hal yang membuat saya kaget adalah desain hantu yang muncul di dalam game ini ternyata cukup detail. Contohnya hantu di dalam kereta yang merupakan salah satu hantu dengan wujud utuh. Saya melihat dengan jelas raut wajah hantu ini yang terlihat sedang marah. Hantu ini juga memiliki animasi dan tidak hanya diam seperti patung.

Dari segi ambience, The Anomalous Hour menurut saya agak kurang terasa suasana horornya. Kondisi stasiun yang kosong melompong seharusnya membuat pemain merasa takut, tapi menurut saya justru tidak menyeramkan. Penyebabnya adalah developer tidak menambahkan special effect untuk membangun nuansa horor di dalam game. The Anomalous Hour juga sama sekali tidak memiliki background music yang juga adalah salah satu faktor penting dari sebuah game bergenre horor.

The Anomalous Hour Dari Segi Gameplay

Awalnya saya mengira gameplay di The Anomalous Hour akan seperti Dreadout. Karakter pemain akan didatangi oleh hantu yang bisa ditangkap kehadirannya dengan foto dari kamera. Tapi rupanya The Anomalous Hour malah menggunakan mekanik yang berbeda. Dalam game ini hantu tidak mendatangi pemain, melainkan harus dicari oleh pemain.

Jika Dreadout menggunakan kamera handphone dan Fatal Frame memakai kamera Obscura, The Anomalous Hour akan memberikan pemain kamera polaroid. Kamera ini bisa digunakan sebanyak tiga kali. Lebih dari itu kamera akan berhenti berfungsi dan pemain harus mengulang kembali permainan. Jika pemain berhasil memfoto hantu atau anomali, pemain bisa melanjutkan permainan.

Menurut saya masalah utama di The Anomalous Hour adalah sangat sulit untuk menemukan hantu dan anomali. Game ini tidak memiliki fitur penunjuk yang bisa membantu pemain untuk menemukan lokasi mereka. Saya banyak menghabiskan waktu dengan berputar-putar dan berujung frustrasi karena sama sekali tidak bisa menemukan yang dicari.

Kebanyakan hantu di game ini juga sangat malu-malu ketika menampakkan dirinya. Pemain harus sangat jeli dalam melihat dan menghapal untuk menemukan mereka. Mekanik ini cocok bagi gamer yang menyukai elemen eksplorasi dalam game. Menemukan hal baru tanpa bantuan adalah suatu kepuasan tersendiri untuk tipe gamer ini.

The Anomalous Hour Dari Segi Teknis

The Anomalous Hour adalah game yang bisa dibilang enteng. Kalian tidak perlu PC dengan spesifikasi high end untuk memainkan game ini. Bahkan ukuran filenya saja hanya 1GB.

Saya memainkan The Anomalous Hour dengan PC yang memakai i5-9400F, GeForce RTX 3060, dan RAM 16GB . Selama bermain saya tidak pernah mengalami masalah teknis. Semuanya lancar jaya.

Kesimpulan

Menurut saya The Anomalous Hour memiliki ide dan konsep yang menarik. Mengeksplorasi misteri tentang satu jam tersembunyi dalam siklus waktu 24 jam bisa dijadikan sebagai latar dalam sebuah game, jika dieksekusi dengan baik. Kekurangan dari The Anomalous Hour adalah keterbatasan dari fitur-fitur pendukung untuk membuat ide tersebut menjadi menarik.

Ketiadaan cerita adalah salah satunya. Lalu absennya musik latar juga mengurangi nilai horor dari atmosfir di dalam game. Belum lagi developer tidak membuat fitur atau semacam penanda yang bisa membantu pemain dalam menemukan hantu dan anomaly yang sukanya “ngumpet”.

Jika kalian adalah tipe gamer yang suka dengan tantangan, jeli dalam menghapalkan detail, dan tertarik untuk memainkan game bergenre misteri, kalian bisa mencoba game ini. Harganya juga sangat pas dengan kantong. Plus kalian juga mendukung perkembangan industri game tanah air dengan membeli game buatan developer Indonesia.

The Anomalous Hour sudah tersedia di Steam.

REVIEW OVERVIEW

Visual & Grafis
Storyline
Gameplay
Sound (Soundtrack & sound effect)
Replay Value
Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler

Sudah pernah main game Persona 3 atua pernah dengan cerita tentang 1 jam tambahan misterius yang tersembunyi dalam siklus waktu 24 jam? Dalam Persona 3 fenomena ini disebut Dark Hour. Ketika tiba di Dark Hour pemain akan berubah menjadi tim khusus untuk melawan monster...Review The Anomalous Hour: Berburu Anomali yang Tersembunyi