Tekken 8, salah satu game fighting yang paling dinanti kehadirannya oleh gamer di seluruh dunia termasuk di Indonesia, akhirnya resmi rilis di PlayStation 5, Xbox Series, dan PC melalui Steam. Saya mendapatkan kesempatan untuk mengulas versi review game ini. Versi yang saya ulas adalah versi PC yang dirilis melalui platform Steam. Sebagai pembuka bisa saya katakan bahwa Bandai Namco terlihat niat sekali memasukkan segambreng fitur baru di seri ke-8 waralaba Tekken ini. User Interface juga menjadi sisi yang banyak berubah jika dibandingkan seri Tekken sebelumnya, namun apakah semua itu bisa dieksekusi dengan baik?
Hal pertama yang saya coba adalah story mode yang diawali duel antara Jin melawan Kazuya. Setelah pertarungan epic tersebut, Jin harus melalui event King of the Iron Fist Tournament ke-8 untuk menemukan cara mengembalikan kekuatannya yang tiba-tiba hilang. Kekuatan ini sangat diperlukan Jin agar bisa melawan Kazuya yang sudah berubah lebih dulu menjadi “True Devil”. Story mode di Tekken 8 menurut saya sangat keren. Pemain bisa melihat bagaimana Jin yang perubahan Jin dari manusia biasa menjadil Devil yang ia takutkan, sampai akhirnya menjadi Angel.
Selain story mode, kalian juga bisa menikmati setiap cerita karakter yang ada di Tekken 8 melalui Character Episode. Ada 32 karakter yang masing-masing memiliki cerita dan ending masing-masing lalu bermuara pada cerita inti di story mode.
Saat bermain story mode, kalian juga akan merasakan gameplay yang sedikit berbeda karena munculnya adegan perkelahian ala seri game musou alias keroyokan. Pemain akan dihadapkan dengan peperangan yang epic dan harus mencoba satu persatu karakter yang sudah disediakan pada chapter ini untuk melawan tentara musuh yang dipimpin oleh Jack-7.
Saat mulai bermain, Tekken 8 versi PC akan secara otomatis menyesuaikan spesifikasi yang kalian gunakan. Akan ada skor yang muncul untuk menandakan spesifikasi PC kalian berada pada posisi apa. Untuk PC yang saya gunakan mendapatkan skor di atas 80. Tenang saja karena kalian tetap bisa menyesuaikan settingan grafis sendiri.
Spesifikasi PC yang saya gunakan adalah CPU Intel I5 11400F, GTX 1050 Ti, RAM 16GB dan SSD. Dengan spesifikasi ini saya masih bisa menggunakan settingan high tanpa mendapatkan masalah teknis selama bermain.
Grafis yang menawan seakan membius mata dan tanpa sadar membuat jari jemari kita menekan tombol tanpa ampun untuk bisa mengeluarkan combo terus menerus. Saran saya jangan terlalu bernapsu supaya controller kalian tidak cepat rusak.
Sama seperti seri Tekken yang sudah-sudah, gameplay dari seri Tekken selalu mengharuskan kita untuk lebih dulu meluncurkan combo agar musuh tidak berdaya. Untuk itu kalian harus bisa memanfaatkan waktu dan momentum yang tepat untuk mengeksekusinya.
Tingkat kesulitan yang saya pilih adalah medium dan ternyata tidak sulit untuk melawan semua musuh AI dengan tingkat kesulitan ini. Semua bisa terkalahkan tanpa perlu mengulang, mungkin saya harus mencobanya dengan tingkat kesulitan paling tinggi pada lain waktu.
Jangan lupa pula untuk memanfaatkan Heat Burst dan Rage Art. Hadirnya kedua mekanik ini bisa membuat pemain dapat mengatur sendiri strateginya saat bertarung. Apakah ingin brutal menyerang atau malah bertahan sambil menunggu saat yang tepat untuk menyerang balik.
Heat Burst dan Rage Art cocok digunakan sebagai serangan pamungkas setelah rangkaian serangan kombo. Ketika health bar karakter sudah berada di ambang batas, kalian bisa menggunakan rage art, atau sebaliknya kalian juga bisa meluncurkan Rage Art di awal pertarungan untuk membuat kaget lawan.
Setiap karakter memiliki Rage Art yang berbeda dengan damage yang dihasilkan cukup besar. Untuk itu jangan sampai Rage Art luput alias meleset. Menggunakan Rage Art sebagai finisher juga bisa menjadi opsi jika kalian ingin gaya saat musuh KO.
Kalian akan disuguhi dengan animasi serta musik yang keren dalam Tekken 8. Begitu pula dengan efek suara saat bertarung. Semuanya diramu dengan pas.
Setelah menyelesaikan pertarungan, kalian akan mendapatkan Fight Money yang bisa digunakan untuk membeli berbagai macam item dalam game. Mulai dari item untuk kustomisasi karakter hingga gallery. Wajah karakter, otot serta bentuk tubuh karakter dalam game terlihat mantap berkat Unreal Engine 5. Produser Katsuhiro Harada dan tim mampu menghadirkan Tekken 8 menjadi apa yang diharapkan oleh fans Tekken.
Pada hari pertama peluncuran banyak yang melaporkan adanya beragam bug dalam game. Kebetulan teman saya juga mengalami hal yang sama. Ia melaporkan saat melakukan kustomisasi karakter, karakter yang dia dandani hanya berputar-putar saja dan saat menekan tombol tidak terjadi apa-apa. Selain itu ada pula bug saat karakter kalian menang dan darah musuh sudah habis, permainan tidak selesai dan terus berjalan. Ada juga yang merasakan lag saat pertarungan, padahal spefisikasi yang digunakan sudah di atas rekomendasi. Untungnya patch untuk perbaikan bug sudah tersedia. Patch ini memperbaiki beragam masalah termasuk yang dialami oleh teman-teman saya.
Kalian juga harus menjajal Tekken Fight Lounge. Dalam fitur ini kalian bisa berinteraksi dengan pemain lainnya menggunakan avatar yang kalian buat sendiri. Kalian juga bisa menantang pemain lain dalam Lounge ini. Selain itu mode lain yang wajib kalian coba adalah versus online melawan pemain lain.
Opsi untuk cross-play membuat versus online ini menjadi lebih asyik karena pemain dari semua platform bisa bermain bersama. Namun perlu diingat, untuk bermain mode bertarung online ini kalian harus memiliki koneksi internet yang cukup mumpuni. Selain itu kalian juga harus kuat mental dan skill. Karena musuh kalian bisa saja lebih hebat dibandingkan kalian.
Kesimpulan Tekken 8
Tekken 8 adalah game fighting yang kehadirannya sangat dinantikan pada awal tahun 2024. Ekspektasi ini bisa terjawab dengan hasil yang memuaskan. Dari segi grafis, Tekken 8 yang dipoles secara mentereng membuat siapapun yang memainkannya akan ikut terbawa suasana hingga tak sadar controller-nya sedikit lagi bisa rusak.
Kalian yang sudah lama mengikuti seri game Tekken WAJIB memainkan Tekken 8. Untuk kalian yang pertama kali menyelami game Tekken juga tidak ada salahnya mencoba. Kombinasi combo yang sudah tidak asing ditambah beragam fitur baru membuat Tekken 8 menjadi game fighting yang saya jamin panjang umurnya. Game ini juga asyik untuk dimainkan bersama teman di samping kalian ataupun melawan pemain lain diseluruh dunia dengan mode online.