spot_img
HomeReviewReview Final Fantasy Pixel Remaster : Super Nostalgia Yang Sempurna

Review Final Fantasy Pixel Remaster [Nintendo Switch] : Super Nostalgia Yang Sempurna

Hi kawan-kawan Playcubic, bagaimana kabarnya, semoga selalu sehat ya. Oh iya, berhubung masih bulan Syawal dan masih dalam suasana Idul Fitri, Saya mewakili Playcubic ingin mengucapkan “Selamat Hari Raya Idul Fitri, Mohon Maaf Lahir dan Batin”. Oke kembali ke topik. Kali ini Saya mendapatkan kesempatan untuk mengulas seri game Final Fantasy klasik, mulai dari Final Fantasi I sampai VI yang juga dirilis dalam bentuk bundel oleh Square Enix dengan judul “FINAL FANTASY I-VI Bundle” atau “Final Fantasy Pixel Remaster” versi Nintendo Switch-nya.

Sebenarnya selain dijual dalam versi bundel, kalian bisa membeli game Final Fantasy Pixel Remaster versi Nintendo Switch secara satuan dengan banderol harga rata-rata USD 17,99. Jika membeli dalam bentuk bundel kalian bisa lebih hemat karena hanya perlu menebus semua game ini seharga USD 74,99. Oh iya selain dirilis ke Switch, pada waktu yang sama, tanggal 20 April 2023, Final Fantasy Pixel Remaster juga meluncur ke PS4. Perlu diketahui bahwa game ini lebih dulu meluncur ke platform PC lewat Steam.

Dalam game Final Fantasy Pixel Remaster, pemain akan mendapatkan beberapa fitur unik khusus versi PS4 dan Nintendo Switch, termasuk opsi untuk beralih antara musik latar yang diaransemen ulang dan versi aslinya. Selain itu, versi PS4 dan Nintendo Switch juga mendapat fitur peningkatan tambahan untuk memperluas opsi permainan, termasuk mematikan random battle dan masih banyak lagi. Nah karena yang saya mainkan adalah versi Nintendo Switch, berarti saya lebih banyak mendapatkan keuntungan. Pertama saya bisa memainkan game ini dimana saja, saya bisa memainkan game ini di rumah menggunakan layar TV yang besar, atau membawa game ini dan memainkannya dimana saja dengan mode handheld.

Karena seri game ini tergolong ke seri RPG turn based alias “mbahnya” RPG, formula gameplay dari seri game Final Fantasi I sampai VI sama. Kalian harus mengikuti alur cerita yang sudah disediakan sambil membentuk karakter kalian agar menjadi kuat dan bisa mengalahkan bos musuh dengan terlebih dahulu meningkatkan level karakter kalian. Bagaimana cara meningkatkan level karakter? Tentu saja dengan menghabisi musuh-musuh yang levelnya sama atau lebih rendah hingga akhirnya level karakter kita menjadi lebih kuat. Yep, semua game ini memiliki formula inti seperti itu. Jangan lupa gunakan magic dan mainkan skill kalian. Bagaimana dengan armor dan senjata? Dua hal ini tetap berpengaruh dan menjadi bagian penting untuk pertahanan dan daya serang karakter kalian.

Bagi para kolektor Square Enix menyediakan game berformat fisik yang harganya sedikit lebih mahal. Kalian yang tinggal di Indonesia bisa membeli game di marketplace lokal dengan harga yang bervariasi, mulai dari IDR 2.900.000 sampai IDR 12.500.000 untuk versi fisik edisi khusus.

Kalian yang penasaran seperti apa penampakan Final Fantasy Pixel Remaster di Nintendo Switch bisa menyaksikan video gameplay-nya di bawah ini :

 

Final Fantasy Pixel Remaster sejatinya adalah koleksi dari enam game Final Fantasy klasik yang dirilis pada tahun 1980-an hingga awal 1990-an. Koleksi game ini dirilis kembali dengan grafis yang ditingkatkan dan tambahan fitur yang menarik untuk Nintendo Switch dan juga PS4. Grafis dalam game ini ditingkatkan namun masih tetap mempertahankan gaya pixel art yang khas dari era 8-bit dan juga 16-bit. Musik dan efek suara yang dihadirkan di dalam game ini juga sangat memukau dan berhasil memberikan nuansa nostalgia yang kuat. Satu hal yang patut dipuji dari Final Fantasy Pixel Remaster adalah penyesuaian yang dilakukan untuk mempermudah permainan. Pilihan untuk menyimpan game kapan saja dan di mana saja sangat membantu.

Yang mungkin menjadi salah satu perhatian para kolektor game dan fans Final Fantasy serta merupakan salah satu nilai plus dalam game ini adalah menu extra berisi Gallery dan Music Player yang bisa diakses bahkan pada saat baru memulai permainan. Kalian tidak perlu menamatkan game dulu untuk bisa masuk mengakses segala galeri serta soundtrack game.

Bagian suara dan musik dalam Final Fantasy Pixel Remaster merupakan salah satu keunggulan utama dari game ini. Suara dan musik yang disajikan dalam game ini sangat memukau dan berhasil memberikan nuansa nostalgia yang kuat. Setiap game dalam koleksi ini memiliki soundtrack yang ikonik dan melekat di ingatan fans Final Fantasy. Dalam Final Fantasy Pixel Remaster, musik-musik game sudah ditingkatkan kualitas audionya namun masih mempertahankan nuansa klasiknya. Efek suara dalam game ini juga sangat baik. Suara-suara yang dihasilkan berhasil menciptakan atmosfer yang tepat untuk setiap adegan dalam game. Secara keseluruhan, bagian suara dan musik dalam Final Fantasy Pixel Remaster sangat layak diacungi jempol. Kualitas audio yang dihadirkan sangat memuaskan.

Fitur auto-play dengan tempo gameplay yang cepat tersedia dalam Final Fantasy Pixel Remaster. Namun game ini tentu saja tetap menyediakan cara bermain secara tradisional yaitu dengan mengontrol karakter secara manual. Dalam game ini, pemain harus melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan seperti memilih menu, menjelajahi lingkungan, memerangi musuh, kabur saat bertemu musuh dan menggunakan sihir atau item. Meskipun Final Fantasy Pixel Remaster menawarkan beberapa tambahan fitur modern namun tidak ada tambahan cerita atau karakter baru di dalam game ini.

Kesimpulannya, Final Fantasy Pixel Remaster menawarkan pengalaman bermain game yang lebih nyaman dengan grafis dan suara yang ditingkatkan. Namun, tidak ada tambahan cerita atau karakter baru yang membuatnya berbeda dengan versi aslinya.

REVIEW OVERVIEW

Visual & Grafis
Storyline
Gameplay
Sound (Soundtrack & sound effect)
Replay Value
Weez
Weez
Doyan Nongkrong di Warung Kopi | Random Boy | Sedang Belajar
RELATED ARTICLES

Terpopuler

Final Fantasy Pixel Remaster menawarkan pengalaman bermain game yang lebih nyaman dengan grafis dan suara yang ditingkatkan.Review Final Fantasy Pixel Remaster [Nintendo Switch] : Super Nostalgia Yang Sempurna