Kalau ada game untuk gamer yang doyan membantai kumpulan zombie, nah game yang kita ulas kali ini adalah game untuk gamer yang senang membasmi gerombolan serangga, yap ini dia Earth Defense Force: Iron Rain. Game besutan Yuke’s yang baru saja dirilis oleh D3 Publisher ke konsol PlayStation 4 ini menawarkan aksi tembak-tembakan melawan beragam serangga mulai dari semut berukuran jumbo, laba-laba besar, ada pula robot sampai monster ala Godzilla yang pastinya bikin deg-degan jantung saat menghadapinya. Dalam game ini kita akan merasakan apa yang rasanya “ribet” karena musuh yang dihadapi bukan cuma 5 sampai 10 tiap stage, tapi banyak sekali jumlahnya, membuat kita sibuk tembak sana dan sini serta mencari perlindungan (yang rasanya percuma).
Bagi kalian yang sempat memainkan seri game Earth Defense Force sebelumnya tentu akan merasakan perbedaan yang mencolok pada “Iron Rain” ini, terutama dari sisi grafis. Namun jika kalian baru saja terjun menyelami dunia Earth Defense Force, nampaknya kalian harus mencari sedikit info mengapa grafis game ini rasanya kurang pas “dirumahkan” ke konsol zaman now. Namun, untuk game ini kita nampaknya harus mengesampingkan unsur grafis jika ingin menikmati gameplay yang bisa dibilang lumayan seru buat penikmat game bertema tembak-tembakan manusia vs alien.
Earth Defense Force: Iron Rain sendiri mengambil timeline waktu beberapa tahun setelah kejadian di seri sebelumnya. Kini musuh yang dihadapi semakin merajalela karena mampu berkembang biak dengan cepat dalam jumlah sangat banyak. Misi kalian sebagai penyelamat bumi tentu saja menghabisi seluruh musuh yang ada dengan segenap kemampuan tercanggih yang dimiliki manusia saat kejadian berlangsung. Tersedia empat kelas karakter yang bisa kalian pilih diantaranya adalah Trooper, Jet Lifter, Heavy Striker, dan Prowl Rider yang semuanya bisa bebas menentukan jenis kelamin, mau jadi lelaki tulen apa wanita tangguh, hehe. Tiap kelas karakter yang dipilih tentu saja memiliki kemampuan yang berbeda-beda pula antara yang satu dan lainnya, untuk itu silahkan pilih kelas yang cocok dengan gaya bermain kalian.
Oh iya, karena musuh yang kita lawan sangat banyak, pengembang game dengan kebaikannya memberikan beberapa fitur spesial, salah satunya adalah kemampuan Overdrive untuk karakter kita yang dapat meningkatkan kemampuan karakter menjadi sangat kuat. Jika sudah masuk ke mode Overdrive kalian bisa menghabisi musuh dengan lebih cepat dan tepat, namun harus diingat yah, kemampuan khusus ini idealnya hanya bisa dilakukan sekali saja per stage, maka dari itu kalian harus tau kapan waktu yang tepat untuk memanfaatkannya. Stage dalam game ini juga sangat beragam, mulai dari reruntuhan kota sampai dugeon. Selalu waspada saat menghadapi musuh dan sedikit gunakan skill saat menghindari serangan musuh agar gerakan kalian saat bertempur menjadi efektif. Mengapa demikian? Ini karena terdapat sistem game yang membuat karakter kita dapat jatuh dan harus berusaha bangun sebelum melancarkan serangan lagi setelah terkena serangan musuh. Jadi daripada harus setengah mati karena jatuh dan bangun saat terkena serangan musuh, lebih baik coba hindari serangan musuh yang ada (kalau bisa :D).
Bagaimana dari sisi sound? Yah untuk urusan suara dalam game, Earth Defense Force: Iron Rain menghadirkan efek suara yang seharusnya ada dalam game bergenre shooter seperti ini. Hanya saja semua itu diperkaya dengan pemilihan suara aktor berbahasa Inggris atau Jepang, plus musik latar belakang yang asik juga menemani aksi kita membantai serangga jumbo.
Skema kontrol karakter dalam game ini juga mudah untuk dipahami dan bisa membuat gamer terbiasa dengan cepat. Dipastikan tidak akan membuat bingung bagi kalian yang sudah terbiasa memainkan genre sejenis atau hanya membutuhkan waktu singkat bagi kalian yang belum pernah atau jarang menyentuh genre seperti ini untuk akhirnya dapat lihai mengelak serangan musuh dan melancarkan serangan dari senjata yang dimiliki karakter.
Bagimana dengan mode multiplayer? Tenang saja karena mode ini ada dan bisa dimanfaatkan bagi kalian yang senang “membantu” pemain lain yang sedang menyelesaikan misi (tentu saja jika pemain tersebut mau dibantu). Mode multiplayer yang ada juga memberikan tantangan yang seru karena kalian bisa berkompetisi dengan pemain dari negara lain. Satu yang cukup menarik dalam game ini adalah cut-scene sinematik yang komposisi jumlahnya pas dan tidak lebay. Cut-scene ini cukup menjadi obat pereda ketegangan sesaat yang dosisnya pas setelah kita bersusah payah menghajar alien penghancur bumi.
Kesimpulan
Setelah memainkan Earth Defense Force: Iron Rain saya baru sadar bahwa genre third-person shooter bisa dinikmati dengan “keterbatasan” visual yang boleh dibilang kadarnya hanya “pas”. Kekurangan itu semua tertutupi dengan gameplay yang segar namun masih ada sedikit rasa greget tingkat dewa dibeberapa elemen game. Bagi kalian yang pernah memainkan seri game Earth Defense Force tentu saja Iron Rain wajib untuk kalian coba. Nah bagi kalian yang belum pernah memainkan seri game ini dan punya rasa penasaran yang tinggi, silahkan coba dan rasakan sendiri gregetnya dimana, hehehe.
Akhir kata, selamat bermain dan selamat berjuang para prajurit spesial!