spot_img
HomeBesideResmi! Negara Jepang Punya Final Fantasy VII Day

Resmi! Negara Jepang Punya Final Fantasy VII Day

Bagaimana seandainya keberadaan video game sampai diakui oleh negaranya? Inilah yang dilakukan oleh Square Enix dengan mendaftarkan game legendarisnya Final Fantasy VII agar mendapatkan pengakuan dari negara Jepang. Hasilnya tanggal 31 Januari mulai dari tahun ini akan dijadikan sebagai Final Fantasy 7 Day di Jepang.

Kabar ini disampaikan langsung oleh akun resmi Final Fantasy VII (@finalfantasyvii) di Twitter. Dalam postingan terlihat foto piagam yang menjadi penanda resmi diakuinya Final Fantasy VII Day. Lalu ada juga ucapan terima kasih dari Yosjinori Kitase yang sekarang mengerjakan Final Fantasy VII Remake.

Sekuel dari Final Fantasy VII Remake yaitu Final Fantasy VII Rebirth saat ini sedang dikerjakan oleh Square Enix. Game ini rencananya akan rilis pada musim dingin 2023 eksklusif di konsol PS5.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler