Resident Evil 4 Remake adalah salah satu game yang paling ditunggu di tahun ini. Mengingat yang terjadi dengan Resident Evil 3 Remake dimana map Clock Tower dipotong dari game membuat para fans cemas. Mereka khawatir hal yang sama akan terjadi juga di Resident Evil 4 Remake. Dust Golem (@AestheticGamer1) yang biasa membocorkan informasi tentang game baru memiliki informasi yang berkaitan dengan kekhawatiran tersebut.
(1/2) For anyone who's been afraid the Island in Resident Evil 4 Remake would be cut, in the latest Edge Magazine issue, in an interview with the devs, they mention the team split into three parts to work on the Village, Castle & Island separately at first, then after each team
— AestheticGamer aka Dusk Golem (@AestheticGamer1) January 1, 2023
Melalui Twitter, ia mengungkap informasi yang dibicarakan oleh developer dengan majalah Edge. Menurutnya developer akan tetap setia dengan format aslinya untuk Resident Evil 4 Remake. Game tersebut akan tetap memiliki tiga wilayah yaitu village, castle, dan island. Developer bahkan membagi tim untuk mengerjakan ketiga wilayah tersebut secara masing-masing.
Buat kalian yang sudah memainkan Resident Evil 4 pastinya masih ingat dengan wilayah village, castle, dan island. Village adalah tempat pertama dimana Leon melawan para penduduk desa alias Ganado. Castle adalah wilayah kedua tempat tinggal Ramon Salazar. Sedangkan island adalah wilayah terakhir.
Resident Evil 4 Remake rencananya akan rilis pada tanggal 23 Maret 2023 di PS5, PS4, dan PC (Steam).