spot_img
HomeBerita GameResident Evil 4 Remake Hilangkan QTE Hadirkan Side Quest

Resident Evil 4 Remake Hilangkan QTE Hadirkan Side Quest

Informasi baru mengenai Resident Evil 4 Remake telah diungkap oleh Capcom. Akan penambahan fitur baru di game tersebut yang tidak ada di game originalnya. Selain itu ada juga fitur lama yang justru dihilangkan. Penasaran seperti apa?

Website Gameinformer (Dikutip oleh IGN) telah mengungkap hal-hal baru apa yang ada di Resident Evil Remake. Salah satu hal baru ini adalah adanya Side Quest yang sebelumnya tidak ada di game original Resident Evil 4. Side Quest ini bisa berupa memecahkan puzzle atau mengalahkan jenis musuh spesifik. Selain itu item Blue Medalion juga dikonfirmasi akan kembali di Resident Evil 4 Remake.

Masih ingat dengan momen QTE (Quick-Time Event) dimana kalian harus menekan tombol tertentu di Resident Evil 4? Pada versi remakenya nanti momen QTE akan dihilangkan karena dinilai sudah tidak relevan.

Capcom juga merombak ulang mekanik dari Ashley Graham. Pada versi remake Ashley tidak lagi memiliki health bar. Sebagai gantinya jika ia sudah terlalu banyak menerima damage, makai a akan mengalami “downed state” dan harus secepatnya disembuhkan. Selain itu Ashley di versi remake juga dapat membantu Leon misalnya masuk ke lubang untuk membuka pintu yang terkunci dari dalam.

Akun Twitter Suzi Hunter (@TheSphereHunter) juga membocorkan mekanik baru ketika Ashley diculik oleh Ganado. Leon bisa langsung menusuk leher Ganado agar melepaskan Ashley. Fitur ini sebelumnya tidak ada di game originalnya.

Resident Evil 4 Remake akan rilis pada tanggal 23 Maret 2023 di PS5. PS4, dan PC.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler