HomeBerita GameProject Motor Racing Punya Mode Singleplayer dan Multiplayer

Project Motor Racing Punya Mode Singleplayer dan Multiplayer

Sega telah membagikan informasi dan juga trailer baru mengenai dua fitur utama dalam Project Motor Racing. Kedua fitur ini adalah Career Mode untuk pemain solo dan multiplayer mode untuk pengalaman kompetitif.

Career Mode yang Realistis di Project Motor Racing

Dalam Career Mode, pemain dapat menjalankan tim balap profesional milik sendiri. Tidak sekadar mengatur dana dan mengejar gelar juara, setiap keputusan memiliki dampak langsung terhadap kelangsungan tim. Menariknya, tersedia tiga opsi budget awal yang sudah dipreset dan satu opsi budget kustom, membuat mode ini bisa diakses baik oleh pemula maupun pemain berpengalaman.

Project Motor Racing semakin menekankan realisme dengan harga kendaraan yang mendekati kenyataan, biaya perbaikan, ongkos masuk kompetisi, hingga biaya perjalanan. Pemain harus mempertimbangkan wilayah asal tim, sebab setiap region memiliki keuntungan dan pengeluaran yang berbeda. Aspek negosiasi sponsor juga dihadirkan dengan delapan tipe kontrak berbeda, mulai dari pembayaran tetap per balapan hingga sponsor yang hanya menanggung biaya tertentu. Pemilihan sponsor yang tepat menjadi kunci agar tim tetap stabil secara finansial.

Bagi mereka yang mencari tantangan lebih, Authentic Mode hadir tanpa fitur restart. Satu kesalahan kecil saja bisa mengakhiri musim, sehingga pemain perlu berhati-hati mengatur strategi seperti tim balap sungguhan.

Multiplayer Mode Dorong Kompetisi Sehat

Masuk ke Multiplayer Mode, pemain diwajibkan mengikuti License Test untuk mendapatkan Driver Rating. Sistem ini memastikan setiap pembalap ditempatkan di level yang sesuai. Uniknya, tiap kelas balap memiliki rating tersendiri, memberi keleluasaan bagi pemain memilih kategori favorit seperti GT4 maupun Group C.

Mode ini tidak hanya menawarkan Ranked Racing, tetapi juga membuka jalan menuju ajang eSports dan balapan multi-class. Seiring pencapaian meningkat, pemain dapat membuka kejuaraan baru hingga event endurance yang lebih menantang.

Kabar menarik lainnya, Project Motor Racing akan menghadirkan empat pabrikan otomotif legendaris Jepang, yaitu Toyota, Nissan, Honda, dan Mazda.

Project Motor Racing akan tersedia mulai dari tanggal 25 November 2025 di PS5, Xbox Series, dan PC (Via Steam, Epic Games Store, serta Windows).

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler