HomeBesideProgram myBCA Esports Academy Resmi Dibuka!

Program myBCA Esports Academy Resmi Dibuka!

Program myBCA Esports Academy telah resmi dibuka. Ini adalah peluang besar bagi generasi muda yang ingin meniti karier di dunia esports profesional.

Program ini merupakan hasil kolaborasi antara Alter Ego Esports dan BCA, dua nama besar yang telah lama berkecimpung di industri esports dan perbankan Indonesia. Dengan target menjaring talenta muda dari empat kota utama: Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya. Program ini bertujuan membentuk Academy Esports Team untuk melahirkan calon atlet yang siap tampil di panggung nasional bahkan internasional.

Program ini dibuka untuk umum tanpa biaya pendaftaran. Untuk proses seleksi dilakukan secara individu, sehingga siapa pun bisa mendaftar tanpa perlu memiliki tim.

myBCA Esports Academy Hadirkan Coaching dan Hadiah Fantastis

Dengan sistem pelatihan yang menyeluruh, myBCA Esports Academy membekali peserta tidak hanya dengan strategi bermain gim, tetapi juga pembentukan karakter seperti etika bermain, public speaking, manajemen keuangan, hingga psikologi kompetisi. Peserta akan mendapatkan sesi pelatihan langsung dari tim profesional Alter Ego.

Program ini juga menawarkan total hadiah senilai Rp1,37 miliar, yang terbagi dalam tiga fase kompetisi: Online Monthly Tournament, Region Tournament, dan Final Phase. Hadiah utama tidak hanya berupa uang tunai, tetapi juga kesempatan bergabung ke dalam tim ALTEREGO X MDL 2026, yang menjadi impian banyak pemain esports muda di Tanah Air.

Fase Seleksi dan Jadwal Kompetisi myBCA Esports Academy

Dalam fase awal, peserta akan mengikuti pelatihan selama empat minggu yang dilanjutkan dengan pertandingan mingguan. Tim akan dibentuk berdasarkan performa dan peran (role) masing-masing pemain. Setiap minggu, peserta terbaik akan lolos ke Online Monthly Tournament.

Berikut ini rincian tahapan kompetisi:

  • Online Monthly Tournament: Format single elimination dengan hadiah hingga Rp10 juta.
  • Region Tournament: Pertarungan 16 tim dari seluruh wilayah dengan total hadiah Rp50 juta.
  • Final Phase – Road to MDL: Puncak kompetisi yang mempertemukan delapan tim academy terbaik dengan total hadiah Rp250 juta dan kesempatan menjadi bagian dari ALTEREGO X MDL 2026.

Pendaftaran dan Syarat Keikutsertaan

Pendaftaran myBCA Esports Academy telah dibuka mulai 1 Juli 2025 hingga 20 Mei 2026. Syarat utama pendaftar adalah memiliki rekening BCA dan akun myBCA. Meskipun fokus pada empat kota besar, calon peserta dari luar wilayah tersebut tetap bisa mendaftar dengan catatan informasi terkait akomodasi akan diumumkan menyusul.

Pendaftaran resmi hanya dapat dilakukan melalui website resmi. BCA dan Alter Ego mengimbau masyarakat agar berhati-hati terhadap oknum yang mengatasnamakan penyelenggara dan meminta biaya pendaftaran.

Dorong Ekosistem Esports yang Lebih Mapan

SVP Divisi Pengembangan Bisnis dan Pemasaran Transaksi Perbankan BCA, Fandy, menjelaskan bahwa perkembangan dunia esports memerlukan pembinaan berkelanjutan.

“Melalui myBCA Esports Academy, kami ingin mencetak atlet muda yang tidak hanya unggul secara teknis, tetapi juga siap secara mental dan finansial,” Ujarnya.

Sementara itu, Direktur Operasional Alter Ego Esports, Indra Hadiyanto, berharap program ini menjadi ruang baru bagi talenta muda untuk berkembang dan dikenal di dunia esports.

Dengan pendekatan profesional, pembinaan intensif, serta dukungan finansial yang kuat, myBCA Esports Academy menjadi langkah strategis dalam menciptakan regenerasi atlet esports Indonesia yang siap bersaing secara global.

Bagaimana menurut kalian?

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler