spot_img
HomeGadget & Gaming GearPerilisan The King of Fighters XV Diundur Sampai Tahun Depan

Perilisan The King of Fighters XV Diundur Sampai Tahun Depan

Game fighting The King of Fighters XV tidak jadi dirilis tahun ini. SNK telah mengumumkan penundaan tanggal rilis The King of Fighters XV dari tahun 2021 menjadi kuartal pertama 2022.

Dilansir dari website resminya, penundaan ini disebabkan oleh proses pengembangan game yang terhalangi oleh pandemi COVID-19 di Jepang. Demi mendapatkan kualitas yang baik, SNK memutuskan untuk menunda tanggal rilis The King of Fighters XV.

Sejak diumumkan pertama kali pada E3 2019, SNK telah merilis banyak trailer tentang The King of Fighters XV. Trailer ini memperkenalkan para karakter dan tim yang akan hadir di game fighting tersebut. Sampai saat ini tim yang dipastikan hadir adalah Hero Team (Shun’ei, Meitenkun, dan Benimaru Nikaido), Orochi Team (Yashiro Nanakase, Shermie, dan Chris), Sacred Treasure Team (Kyo Kusanagi, Iori Yagami, dan Chizuru Kagura), Art of Fighting Team (Ryo Sakazaki, Robert Garcia, dan King), Fatal Fury Team (Terry Bogard, Andya Bogard, dan Joe Higashi), dan Ikari Warriors Team (Leona Heidern, Ralf Jones, dan Clark Still).

 

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler