Nintendo Pamerkan The Legend of Zelda: Breath of the Wild

0
377

Setelah Sony dan Microsoft, kini giliran Nintendo yang unjuk, gigi. Nintendo memamerkan seri Zelda terbaru yang diberi judul The Legend of Zelda: Breath of the Wild.

President Nintendo wilayah Amerika, Reggie Fils-Aime menyebutkan bahwa The Legend of Zelda: Breath of the Wild memiliki pendekatan yang berbeda. Trailer ini menampilkan adegan bagaimana petualangan Link dalam menjelajahi dunia, menjinakkan seekor kuda, memasak, memburu, membangun sebuah struktur dan lainnya dalam sebuah dunia open world.

Dalam The Legend of Zelda: Breath of the Wild, pemain juga diberikan kebebasan dalam bertualang, bahkan pemain bisa langsung berhadapan dengan boss terakhir apabila menginginkannya.

The Legend of Zelda: Breath of the Wild akan dirilis untuk perangkat Wii U dan Nintendo NX pada 2017.