Siapa yang tidak kenal Mobile Legends? Game mobile satu ini berhasil menyedot minat para gamer Indonesia. Saking populernya game ini, sekarang juga sudah banyak diselenggarakan turnamen game Mobile Legends.
Alasan kenapa Mobile Legends sangat digemari adalah karena game ini bisa dimainkan melalui smartphone. Jadi, Mobile Legends bisa dimainkan kapan saja dan dimana saja. Sangat praktis jika dibandingkan dengan game MOBA lain yang membutuhkan PC.
Ternyata untuk memainkan Mobile Legends tidak bisa dengan sembarang hp. Diperlukan hp dengan spesifikasi tertentu agar game ini bisa dimainkan secara maksimal. Karena durasi permainan yang cukup lama 10 s/d 30 menit per-match, diperlukan hp dengan baterai berkapasitas cukup besar.
Belum lagi dari segi grafis, Mobile Legends memiliki tampilan grafis cukup tinggi. Sangat disayangkan jika kamu memainkan game ini dengan hp spesifikasi rendah. Desain karakter dan skin yang seharusnya terlihat menarik malah jadi buram.
Buat kamu yang ingin memainkan game Mobile Legends tapi dengan budget pas-pasan, tidak perlu khawatir. Masih ada hp yang harganya terjangkau, namun bisa digunakan. Berikut adalah 7 hp murah meriah dengan spesifikasi memadai yang bisa digunakan untuk bermain Mobile Legends.
Infinix Note 4
Rekomendasi HP murah pertama yang bisa kamu gunakan untuk main Mobile Legends adalah Infinix Note 4. Smartphone ini baru saja dirilis pada Agustus 2017 lalu. Meski begitu, Infinix Note 4 sudah dibekali chipset MediaTek MT6737 dengan prosesor 4 inti berkecepatan 1.3 GHz. Ada juga RAM sebesar 3GB yang dijamin bisa membuat Mobile Legends anti lelet.
Infinix Note 4 juga memiliki kapasitas memori sebesar 16 GB. Jadi selain Mobile Legends kamu juga bisa memainkan game seru lainnya. Hal yang paling utama adalah harganya. Inifinix Note 4 dijual dengan harga yang sangat murah, yaitu sekitar Rp1,5 juta saja.
ASUS Zenfone 4 Max Pro
HP ini mempunyai layar seluas 5.5 inci dengan resolusi 720p. Coba bayangkan kamu bermain Mobile Legends dengan ukuran layar yang cukup luas dan kualitas gambar berkualitas. Pasti asyik rasanya.
ASUS Zenfone 4 Max Pro juga dilengkapi oleh baterai super awet sebesar 5000 mAh. Baterai ini bisa tahan berjam-jam saat digunakan untuk memainkan Mobile Legends. Berapa harga hp super? ASUS Zenfone 4 Max Pro dibanderol dengan harga kisaran Rp2 juta.
Xiaomi Mi A1
Kalau kamu ingin smartphone murah dengan spesifikasi canggih, Xiaomi Mi A1 wajib kamu coba. Smartphone dengan chipset Snapdragon 625 ini sudah dilengkapi dengan RAM 4GB. Tidak terbayang betapa cepatnya hp ini menjalankan game dan aplikasi. Dijamin kamu akan bebas dari gangguan lag saat bermain.
Xiami Mi A1 sudah banyak dijual di toko online dengan kisaran harga Rp2,5 juta.
Samsung Galaxy J5 Pro
Seri Pro dari Samsung Galaxy J5 ini cocok untuk memainkan Mobile Legends. Spesifikasi layar AMOLED beresolusi HD 1080 bisa menampilkan gambar dengan kualitas yang memanjakan mata. Dijamin, Mobile Legends tidak lagi disebut MOBA 8 bit jika dimainkan dengan hp ini.
Belum lagi ditambah chipset Exynos 787 Octa-core dengan RAM 3GB. Smartphone ini siap melayani kamu bermain Mobile Legends semalaman suntuk. Naksir dengan produk Samsung yang satu ini? Kamu harus siap menyiapkan kocek sebesar Rp2,8 juta.
Xiaomi Redmi Note 4
Smartphone Xiaomi ini hadir dengan dua versi, yakni RAM 3GB dan RAM 4GB. Tentu kamu bisa dengan bebas memilih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Xiaomi Redmi Note 4 memiliki layar berukuran 5.5 inci berkualitas 1080p. Belum lagi dengan tambahan prosesor Snapdragon 625.
Untuk harga, smartphone ini juga memiliki dua harga yang berbeda, yaitu tipe dengan harga Rp1,8 juta dan tipe lainnya yang berharga Rp2,7 juta.
Vivo Y53
Vivo Y53 sangat marak digunakan oleh pemain Mobile Legends. Kenapa? karena HP ini dikeluarkan tepat pada saat game ini sedang populer di pertengahan tahun 2017 lalu.
Vivo Y53 dilengkapi oleh RAM 2GB dan memori sebesar 16GB, sudah cukup untuk menjalankan Mobile Legends dengan performa yang mencukupi. Dari segi harga, handphone ini sangat bersahabat yaitu sekitar Rp1,6 juta.
Nokia 3
Buat pecinta Nokia, hp ini sangat direkomendasikan untuk memainkan Mobile Legends. Selain canggih, hp ini juga memiliki harga yang terjangkau. Nokia 3 memiliki layar 5 inci yang pas saat digenggam di tangan. Untuk memori, Nokia 3 dilengkapi dengan RAM 2GB.
Harga dari hp ini sangat murah, yaitu Rp1,5 juta saja.
Itulah daftar dari 7 hp murah yang bisa untuk bermain Mobile Legends. Jadi, kira-kira smartphone mana yang akan kamu pilih?