Blue Protocol akan hidup kembali meramaikan genre MMORPG. Hadir dalam versi terbaru berjudul Blue Protocol: Star Resonance, game ini dijadwalkan rilis pada tahun 2025 untuk PC melalui Steam dan Epic Games Store, serta perangkat mobile iOS dan Android.
Dikutip dari Gamespot, versi terbaru ini akan menggunakan sistem bisnis game F2P. Selain itu, game ini juga sudah didukung oleh fitur cross-platform dan cross-progression.
Blue Protocol Mati Lalu Hidup Lagi
Kalian semua pasti sudah tahu jika Blue Protocol awalnya merupakan proyek ambisius dari Bandai Namco. Game ini pertama kali diluncurkan di Jepang pada tahun 2023, dan direncanakan untuk dirilis secara global bersama Amazon Games. Karena mendapat respon kurang baik, secara mendadak Bandai Namco memutuskan untuk menghentikan layanan versi Jepang pada Januari 2025. Tidak hanya itu, rencana perilisan versi barat juga resmi dibatalkan.
Nasib game ini namun berubah setelah Tencent menjalin kerja sama dengan Bandai Namco. Lewat studio baru bernama Shanghai Bokura Network Technology, game ini dibangun ulang dengan dan hadir kembali dengan tambahan nama baru, Star Resonance.
Deskripsi Game
Sama seperti sebelumnya, Blue Protocol: Star Resonance masih menggunakan gaya anime dengan gameplay ala action RPG. Pemain akan diajak menjelajahi dunia bertema fantasi open world dengan karakter yang mereka ciptakan sendiri. Ada berbagai aktivitas yang bisa dilakukan, mulai dari menjalankan misi, bertarung melawan musuh, atau menjalankan aktivitas sosial seperti memancing, crafting, dan masih banyak lagi.
Sayangnya ketika rilis game ini tidak tersedia di beberapa wilayah, termasuk Indonesia. Apakah pembatasan regional ini bersifat sementara atau permanen masih belum diketahui.
Bagaimana menurut anda?