spot_img
HomeGadget & Gaming GearLocoRoco 2 Remastered (JP) Akhinya Punya Tanggal Rilis, Informasi Detilnya Sudah Diketahui

LocoRoco 2 Remastered (JP) Akhinya Punya Tanggal Rilis, Informasi Detilnya Sudah Diketahui

Sony Interactive Entertainment Japan Asia mengumumkan LocoRoco 2 Remastered akan dirilis ke PS4 wilayah Jepang pada tanggal 14 Desember 2017 mendatang. Game ini nantinya akan dibanderol seharga JPY 1.800 (ditambah pajak) dan sehaga JPY 1.944 (sudah dengan pajak) untuk format digitalnya.

Wilayah lain (Amerika dan Eropa) akan mendapatkan game versi remastered ini hanya dalam format digital saja pada tanggal 9 Desember 2017. LocoRoco 2 akan kembali hadir ke konsol PlayStation 4 dengan memanfaatkan secara maksimal kekuatan hardware yang dimiliki oleh konsol PS4 dan PS4 Pro. Kita akan berhadapan dengan Moja Boss yang bersenjatakan lagu-lagu mematikan yang dapat menyerap kehidupan. Kita harus membantu LocoRoco untuk membawa kehidupan dan musik ke dunia mereka. Seperti gameplay di konsol sebelumnya, cara bermain Tilt dan Roll akan gamer rasakan dalam game ini sembari menyelesaikan level dan mendapatkan kemampuan karakter yang baru.

Dengan memainkannya di konsol PS4 Pro maka gamer bisa menikmati LocoRoco 2 di resolusi 4K, tentunya TV kalian harus mendukung 4K juga. Nah, di konsol PS4 game ini bisa dinikmati pada resolusi 1080p menggunakan TV layar HD. Gamer juga tidak hanya akan bertemu dengan LocoRoco dalam game ini, namun cukup banyak karakter baru di LocoRoco 2. Dengan mengumpulkan note musik di mini game yang gamer temui disepanjang level, gamer bisa meningkatkan kemampuan karakter LocoRoco. Untuk lebih jelasnya, saksikan trailer baru LocoRoco 2 Remastered pada video di bawah ini.

Manco
Manco
Gadget man yang suka komik lawas
RELATED ARTICLES

Terpopuler