Akhirnya game Kingdom Hearts bakal dirilis di PC, tapi terbatas hanya untuk satu platform saja. Epic Games Store akan menjadi satu-satunya platform dimana gamer PC bisa menikmati semua game Kingdom Hearts. Tanggal perilisannya adalah 30 Maret 2021.
📣Just announced📣
The iconic @KINGDOMHEARTS Series is coming to PC for the first time ever on March 30th!
Are you ready to join Sora and friends in their battle against the darkness? Pre-order all the titles in the @KINGDOMHEARTS series starting today 👑https://t.co/nUKDdLoEcZ pic.twitter.com/RgcfVk3CFA
— Epic Games Store (@EpicGames) February 11, 2021
Informasi lebih lanjut bisa kamu lihat pada website ini. Ada empat bundle game Kingdom Hearts yang disediakan oleh Epic Games Store. Bundle pertama adalah Kingdom Hearts HD 1.5+2.5 ReMIX, Kingdom Hearts HD 2.8 Final Chapter Prologue, Kingdom Hearts III + Re Mind, dan Kingdom Hearts Melody of Memory. Intinya semua game Kingdom Hearts bisa dimainkan di Epic Games Store.