Kabar buruk untuk gamer yang tengah menunggu versi bajakan dari game PC Rise of the Tomb Raider dan Far Cry: Primal. Kedua game tersebut nantinya akan menggunakan software Denuvo sebagai proteksi dari para pembajak. Keberadaan dari software Denuvo dalam game Rise of the Tomb Raider telah dikonfirmasi melalui pernyataan di EULA. Sedangkan untuk Far Cry: Primal ditemukan oleh gamer dan disebarluaskan di Reddit.
Software Denuvo sukses menjadi musuh nomor satu para pembajak setelah digunakan dalam game Just Cause 3. Hasilnya adalah sampai tahun 2016 game Just Cause 3 belum mampu dibajak. Beberapa pembajak terkenal bahkan meramalkan bahwa untuk dua tahun kedepan tidak akan ada game yang dapat dibajak apabila semuanya beralih menggunakan Denuvo.
Gamer di Reddit juga sempat membicarakan mengenai game terbaru Ubisoft The Division. Beberapa diantaranya menyebutkan bahwa versi PC dari game third person shooter tersebut juga akan menggunakan software Denuvo. Meskipun begitu EULA dari tidak menyebutkan adanya software Denuvo dalam game The Division.
Jadi bagaimana menurut kalian? Apakah ini merupakan tanda kiamat untuk game bajakan?