Phoenix Lab memperkenalkan game barunya yang berjudul Dauntless di ajang The Game Awards 2016. Studio yang didirikan oleh mantan developer Blizzard, Riot, Capcom dan Bioware ini menjanjikan jika game terbarunya adalah Monster Hunter versi barat. Dauntless rencananya akan dirilis pada tahun 2017 mendatang di PC.
Dalam game Dauntless, monster-monster yang diburu dinamakan Behemot. Para Behemot ini diburu karena mereka merusak ekosistem yang ada. Selain para Behemot, dunia dalam game ini juga berisi berbagai macam hewan dan tumbuhan. Elemen crafting untuk membuat senjata dan armor juga ada dalam game ini. Game ini nantinya bisa dimainkan oleh empat orang sekaligus.
Kabar baiknya lainnya dari game ini adalah kamu tidak perlu mengeluarkan uang untuk berlangganan alias gratis. Semakin banyak alasan untuk menunggu Monster Hunter bule ini.
Thanks PC Gamer