spot_img
HomeGadget & Gaming GearHalo Berhasil Menjadi Turnamen eSports Game FPS dengan Hadiah Terbesar Sepanjang Sejarah

Halo Berhasil Menjadi Turnamen eSports Game FPS dengan Hadiah Terbesar Sepanjang Sejarah

CS:GO boleh dianggap sebagai turnamen game FPS paling banyak ditonton namun, dalam hal jumlah hadiah ternyata CS:GO masih kalah dengan game Halo. Turnamen Halo World Championship 2016 baru-baru ini telah berhasil memecahkan rekor sebagai turnamen eSports game FPS dengan jumlah hadiah terbesar sepanjang sejarah.

Berdasarkan laporan yang dikumpulkan oleh eSports Earnings, turnamen Halo World Championship 2016 berhasil mengalahkan turnamen game FPS yang lebih populer seperti Call of Duty dan juga CS:GO. Halo World Championship 2016 memiliki total hadiah sebesar USD 2.500.000 yang apabila diRupiahkan dapat mencapai 32 miliar!

Halo World Championship 2016 diselenggarakan akhir minggu ini California, Amerika Serikat. Turnamen ini diikuti oleh 16 tim yang berasal dari wilayah Amerika Serikat, Kanada, Eropa, Australia dan juga Asia. Pemenang dari turnamen ini adalah tim Counter Logic Gaming asal Amerika Serikat yang mendapatkan hadiah sebesar USD 1.000.000. Posisi kedua diduduki oleh Team Allegiance yang juga berasal dari Amerika Serikat mendapatkan USD 500.000.

Jadi bagaimana? Apakah ada yang tertarik untuk terjun ke kancah eSports game Halo? Siapa tahu untuk turnamen berikutnya jumlah hadiahnya semakin bertambah besar.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler