spot_img
HomeGadget & Gaming GearGenshin Impact Kedapatan Sensor Kata Hong Kong dan Taiwan

Genshin Impact Kedapatan Sensor Kata Hong Kong dan Taiwan

Game buatan Mihoyo yang sedang naik daun, Genshin Impact ternyata tidak seindah yang dibayangkan. Visual dari game ini memang indah, tapi tidak untuk fitur chatnya. Ternyata ada beberapa kata yang disensor dalam game ini. Salah satunya adalah kata Hong Kong dan China.

Seseorang bernama Kazuma Hashimoto adalah orang yang menemukan kejanggalan ini. Ia sempat merekam lalu mengunggahnya ke Twitter. Hashimoto mengetik kata Taiwan dan Hong Kong. Namun kedua kata ini kena sensor saat muncul di kolom chat. Video pendek ini lalu viral di media sosial.

Belakangan analis Daniel Ahmad mengkonfirmasi peristiwa yang dialami oleh Hashimoto. Ia mengatakan bahwa wajar jika kedua kata tersebut disensor. Sebagai developer asal China, Mihoyo harus mengikuti aturan yang ditetapkan oleh pemerintah China yaitu tidak mencantumkan hal apapun yang bisa menganggu kesatuan dan persatuan negara China. Kebetulan Hong Kong dan Taiwan masuk dalam kategori tersebut.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler