Berbicara mengenai PS5 tidak enak tanpa membicarakan FF atau Final Fantasy. Game JRPG legendaris ini bisa dibilang selalu setia mendampingi konsol PlayStation. Kabarnya ketika PS5 rilis nanti, game Final Fantasy XVI juga akan rilis. Game ini akan menjadi game eksklusif di konsol PS5.
Informasi ini dibocorkan oleh seseorang bernama Navtra di Resetera (Diberitakan oleh Wccftech). Navtra mengklaim jika Final Final Fantasy XVI memiliki embel-embel eksklusif di PS5. Selain itu ia juga mengungkap bahwa game tersebut seharusnya diumumkan pada event bulan Juni kemarin.
Apa yang dikatakan oleh Navtra bisa jadi adalah salah, bisa juga benar. Pasalnya ia sempat membuat beberapa prediksi yang akhirnya menjadi kenyataan. Contohya soal Spider-Man yang menjadi karakter eksklusif Marvel’s Avengers di PS5. Navtra adalah yang pertama kali membocorkan hal tersebut sebelum akhirnya diumumkan secara resmi.
Jadi bagaimana menurut kamu? Percaya atau tidak?