Pada event ChinaJoy 2024 barusan, Ultizero Games kembali membagikan video untuk game Lost Soul Aside. Video ini memperlihatkan cuplikan dari bagian Training dan juga Boss Fight. Bahkan developer original Lost Soul Aside, Yang Bing ikut hadir di acara tersebut dan memberikan penjelasan. Namun sayangnya tidak ada penjelasan tentang kapan Lost Soul Aside rilis.
Berikut adalah videonya yang diambil oleh GamersPrey:
Ketiadaan tanggal rilis ini dipertanyakan oleh fans yang sudah menunggu-nunggu Lost Soul Aside. Pada halaman media sosial X dan Facebook game tersebut, banyak gamer yang mempertanyakan kapan Ultizero Games berterus terang dengan mengumumkan tanggal rilis. Jika developer masih belum yakin, maka fans berharap setidaknya ada versi demo yang bisa dicoba lebih dulu.
Lost Soul Aside menceritakan tentang karakter utama game yang bernama Kazer. Ia memiliki kekuatan setelah bergabung dengan symbiont bernama Arena. Combat system dalam Lost Soul Aside bisa dibilang mirip dengan Devil May Cry, yang menggabungkan elemen action dengan playstyle beragam dan stylish.
Yang Bing awalnya mengembangkan Lost Soul Aside sendirian sampai akhirnya mendapatkan bantuan dari Sony dan membuat studionya sendiri, Ultizero Games. Sudah 8 tahun semenjak Lost Soul Aside diumumkan dan sampai sekarang masih belum ada keterangan mengenai kapan game ini dirilis. Akankah Lost Soul Aside hanya sekedar menjadi tech demo?
Lost Soul Aside jika rilis nanti, akan tersedia di PS5, PS4. dan kemungkinan juga di PC.