Game eksklusif konsol “menyebrang” PC
Strategi yang digunakan oleh Sony dan Microsoft untuk menarik gamer PC ke konsol adalah dengan game eksklusif. Kamu pasti tahu game ekslusif macam Uncharted (PlayStation) dan Halo (Microsoft) hanya dapat dimainkan melalui konsol tertentu saja. Nah sekarang eksklusivitas ini akhirnya juga terbuka bagi gamer PC. Mereka juga dapat memainkan game tersebut melalui PC, tidak harus melalui konsol.
Pada E3 2016 kemarin, Microsoft telah mengumumkan kebijakan baru dimana game Xbox dapat dimainkan melalui PC. Kebijakan ini dimanakan Xbox Play Anywhere. Cukup dengan membeli game Xbox yang masuk dalam kategor tersebut, kamu akan dapat memainkannya melalui PC maupun konsol Xbox. Syaratnya juga mudah, kamu hanya perlu membuat akun Microsoft serta sudah menginstall Windows 10.
Beberapa game Xbox Play Anywhere ini dapat dimainkan secara gratis seperti Killer Instinct Season 3. Untuk game lainnya kamu harus membelinya terlebih dahulu dari situs Windows Store. Bukan hanya di Windows Store saja, beberapa game PC buatan Microsoft juga tersedia melalui Steam.
Tidak ingin ketinggalan dengan Microsoft, Sony ternyata juga sudah mulai mencoba menarik perhatian gamer PC dengan PlayStation Now. Aplikasi yang baru saja diumumkan bulan Agustus kemarin memungkinkan gamer PC untuk memainkan game ekslusif milik Sony. Untuk saat ini PlayStation Now baru tersedia di wilayah Amerika Utara dan Eropa.
Sayangnya aplikasi ini tidaklah gratis. Sama dengan PSN, kamu harus membayar uang langganan untuk menggunakan PlayStation Now. Jumlah uang langganan PlayStation Now per bulannya adalah $ 19.99 atau sekitar 263 ribu rupiah. Untuk saat ini Sony telah memiliki kurang lebih 400 judul game yang dapat dimainkan melalui PlayStation Now. Agar lebih otentik, Sony juga telah mempersiapkan kontroler DualShock 4 yang khusus digunakan untuk PC.