Cococucumber telah mengumumkan Echo Generation 2 dalam acara Xbox Partner Preview Showcase. Game ini menarik perhatian karena gaya visualnya yang dikemas dalam 3D Pixel Retro, ditambah dengan musik Synth ala 80-an.
Game bertema Sci-Fi Turn-Based RPG ini dijadwalkan rilis pada 2026 untuk Xbox Series, Xbox PC, Xbox Cloud, Xbox Game Pass, dan PC via Steam.
Echo Generation 2 Sekuel atau Prekuel?

Sebagai kelanjutan dari game Echo Generation pertama, game ini menceritakan tentang Jack, seorang ayah yang terjebak dalam dimensi misterius dan berusaha pulang dengan strategi deck kartu.
Total ada lebih dari 100 kartu dalam game yang bisa disusun menjadi deck. Kartu ini dapat dijadikan sebagai combo atau memberikan serangan yang kuat. Jack juga dapat merekrut sekutu dengan menjalankan side quest. Sekutu ini nantinya dapat dipanggil untuk ikut bertempur dalam combat.
Bagaimana menurut kalian?
