spot_img
HomeBesideDikira Patung Dewa, Seorang Nenek Sembah Patung Karakter League of Legends

Dikira Patung Dewa, Seorang Nenek Sembah Patung Karakter League of Legends

Kejadian unik baru saja terjadi di salah satu warnet negara Tiongkok. Dikira patung dewa, seorang nenek ditemukan sedang menyembah patung dari salah satu karakter game League of Legends. Kejadian ini berhasil diabadikan oleh rekaman CCTV warnet tersebut. Berikut adalah foto dari kejadian unik tersebut yang diambil dari website Shanghaiist:

Dikira Patung Dewa Seorang Nenek Sembah Patung League of Legends

Seperti yang kalian lihat diatas, sang nenek sepertinya sangat serius ketika menyembah patung tersebut. Ia bahkan membawa dupa yang biasa digunakan dalam ritual-ritual keagamaan. Banyak pejalan kaki yang melihat tapi sepertinya nenek itu tetap acuh dan terus menyembah patung tersebut.

Alasan kenapa sang nenek menyembah patung tersebut dikarenakan salah mengerti. Nenek itu sepertinya salah mengira patung karakter League of Legends tersebut sebagai patung dari Guan Yu. Bagi kalian yang doyan bermain game Dynasty Warriors pasti sudah tidak asing dengan nama Guan Yu. Pahlawan terkenal dari Tiongkok ini terkenal karena kehebatannya sebagai jenderal perang. Kepopuleran Guan Yu akhirnya membuat sosok pahlawan ini terus dipuja seperti dewa oleh masyarakat Tiongkok.

Dikira Patung Dewa Guan Yu

Aksi menyembah yang dilakukan sang nenek ini ramai dibicarakan oleh netizen Tiongkok. Banyak yang menertawakan tindakan sang nenek karena dianggap konyol. Ada juga yang merasa kasihan dengan nenek tersebut.

Mengenai patung itu sendiri, Identitas dari patung yang disembah nenek itu adalah Garen. Champion League of Legends ini memang terlihat berwibawa karena menggunakan armor lengkap dengan pedang. Role dari Garen adalah sebagai tank dimana ia dapat banyak menahan serangan musuh serta melindungi anggota timnya.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler