spot_img
HomeBerita GameDetail Tentang Telur di Dragon Quest Monsters: The Dark Prince Diungkap

Detail Tentang Telur di Dragon Quest Monsters: The Dark Prince Diungkap

Square Enix telah membagikan informasi baru tentang Dragon Quest Monsters: The Dark Prince. Informasi yang diungkap adalah tentang telur monster yang bisa ditemukan oleh pemain di Nadiria.

Telur ini bisa ditetaskan untuk mendapatkan monster yang ada didalamnya. Telur juga memiliki tingkatan dimulai dari yang paling bawah silver, gold, sampai yang paling atas yaitu rainbow. Semakin tinggi tingkatan telurnya, semakin langka pula monster yang akan didapat.

Square Enix juga mengungkap sistem perpindahan musim yang ada di Dragon Quest Monsters: The Dark Prince. Musim akan menentukan jenis monster yang akan muncul. Begitu juga dengan cuaca yang bisa berganti-ganti. Pemain juga bisa menemukan monster berukuran besar atau L-size di game ini. Jika bisa dijadikan teman, maka monster ini akan sangat berguna.

Dragon Quest Monsters: The Dark Prince akan rilis tanggal 1 Desember 2023 eksklusif di Nintendo Switch. Versi demonya sudah bisa dicoba di Nintendo eShop.

Weez
Weez
Doyan Nongkrong di Warung Kopi | Random Boy | Sedang Belajar
RELATED ARTICLES

Terpopuler