Malangnya nasib gamer China. Ketika gamer di negara lain sedang asyik memainkan game Monster Hunter World versi PC, mereka malah bengong. Telah beredar kabar jika Tencent selaku pemilik platform online WeGame terpaksa memblokir game Monster Hunter World.
Dilansir dari South China Morning Post, alasan kenapa Tencent memutuskan untuk memblokir game Monster Hunter World versi PC adalah karena terbentur dengan regulasi. Disebutkan jika pihak berwajib China mengklaim menerima banyak laporan jika konten dalam game tersebut ternyata tidak sesuai. Selaku distributor, Tencent terpaksa mengikuti perintah dari pihak berwajib dan memblokir Monster Hunter World dari platform WeGame. Sayangnya konten apa yang menjadi masalah tidak dijelaskan.
Gamer China yang sudah membeli Monster Hunter World versi PC bakal mendapat kompensasi. Mereka bisa mengembalikan game tersebut dan mendapatkan refund, atau mereka bisa tetap memainkannya tapi tanpa garansi dari Tencent.
Tentunya keputusan ini ibarat hantaman ke perut Capcom. Sebagai negara dengan penduduk terbanyak di dunia, kehilangan gamer China tentunya berdampak besar. Namun, masalah ini juga memiliki faedah bagi gamer lain. Dengan berkurangnya jumlah pemain Monster Hunter World versi PC, semakin stabil pula koneksi untuk mode multiplayernya. Betul tidak?