spot_img
HomeBerita GameBlizzard Adakan Turnamen Internasional Overwatch World Cup

Blizzard Adakan Turnamen Internasional Overwatch World Cup

Overwatch akhirnya melangkah ke zona eSports dengan Overwatch World Cup. Turnamen berkelasa dunia ini akan diikuti oleh tim Overwatch dari berbagai negara yang berbeda termasuk Indonesia. Menurut Blizzard, Overwatch World Cup merupakan turnamen berbasis komunitas. Artinya komunitas Overwatch sendirilah yang menentukan siapa-siapa yang akan bertanding dalam turnamen tersebut.

Overwatch World Cup akan dimulai dari tanggal 11 Agustus 2016. Sebelum bertanidng pemain dari masing-masing negara diminta untuk memilih tim yang akan menjadi perwakilannya. Tim yang terpilih nantinya harus bertanding dalam babak kualifikasi region.

Overwatch World Cup sistem pemilihan

Akan ada 4 region dalam babak kualifikasi nanti yaitu America, Europe dan APAC (Asia Pacific). Blizzard nantinya akan memilih 4 tim terbaik asal wilayah Amerika, 6 tim dari Eropa dan 6 tim dari APAC. Tim yang terpilih akan melaju ke main event yang diselenggarakan pada event BlizzCon 2016. Untuk informasi lebih jelasnya kamu bisa langsung membacanya di sini.

Overwatch World Cup kualifikasi grup

Mudah-mudahan saja tim Indonesia dapat terpilih sebagai salah satu tim yang akan berangkat ke Overwatch World Cup nanti.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler