Pada saat gamer menertawakan EA karena membuat game Command & Conquer mobile, Bethesda malah melakukan hal yang sama. Bethesda baru saja mengungkap game Elder Scrolls Blade yang hanya bisa dimainkan di perangkat mobile.
Todd Howard dalam acara konferensi pers Bethesda, mengklaim jika Elder Scrolls Blade memiliki kualitas konsol. “Meski dimainkan di ponsel, game ini memiliki kualitas luar biasa dengan gaya tradisional game Elder Scrolls” katanya.
Selain bertarung dengan monster, pemain juga bisa membangun kota, merekrut NPC, serta menjalankan quest yang berbeda-beda. Untuk kedepannya, Bethesda akan membuat Elder Scrolls Blade tidak hanya dimainkan di mobile saja, tapi juga di konsol dan PC.
Game ini akan mulai diluncurkan pada musim gugur nanti. Untungnya Elder Scrolls Blade nantinya bisa diunduh secara gratis di Android dan iOS.
Itu adalah berita pertama yang bisa dibilang mengecewakan. Berita kedua justru lebih baik. Bethesda mengumumkan adanya game The Elder Scrolls VI. Bethesda mengatakan jika game ini masih dalam tahap pengembangan dan belum siap untuk diungkap. Besar kemungkinan game ini baru muncul ke permukaan di tahun 2019 mendatang.