Barang Antik
Beberapa barang peninggalan sejarah menjadi buruan bagi kolektor karena pembuatannya yang sesuai dengan kesenian dan khas pada zaman tertentu. Misalnya seperti lemari maupun cawan yang digunakan oleh keluarga kerajaan, maupun senjata pada masa peperangan.
Andrew Andi Widjaya, seorang kolektor asal Malang memiliki sebuah rumah berukuran 1000 meter persegi yang dipenuhi oleh perabotan barang antik. Setiap harinya Andrew menghabiskan waktu 4-5 jam untuk mencari informasi tentang barang antik. Ia bahkan memiliki 33 pegawai yang disebarkan di berbagai daerah dan ditugaskan mencari barang antik.
Berikut beberapa barang antik yang menghiasi rumah Andrew saat dijumpai tim radarmalang:
- Dua gentong peninggalan Tiongkok tahun 1368
- Tongkat komando Presiden Soekarno
- Barang antik peninggalan Sultan Pakubuwono IX dan X
- Secara total, terdapat sekitar 5.000 barang antik kuno dan 400 pusaka berupa keris, tombak, serta pedang.