CEO Blueside, Lee Sang-youn buka suara mengenai jadwal tahap beta Kingdom Under Fire 2 (KuF2). Tahap beta Game MMO bertema perang kolosal ini rencananya akan digelar di negara Cina, Taiwan Rusia tahun ini.
“Cina akan menjadi akan menjadi yang pertama pada bulan Maret 2017. Satu atau dua bulannya, kami akan menuju Taiwan. Untuk wilayah Rusia, CBT dari KuF2 akan dimulai pada musim panas 2017 sedangkan OBT pada musim gugur di tahun yang sama,” kata Lee seperti yang dikutip dari 2P.
Sayangnya ketika ditanya kapan KuF 2 diluncurkan di wilayah barat, Lee hanya menginformasikan estimasinya saja. “Barulah setelah itu kami mempersiapkan versi NA, EU, KR, JP dan wilayah-wilayah lainnya. Rencana kami adalah meluncurkan versi PC dan konsol PS4 secara bersamaan di NA dan EU,” Ucapnya. Jadi jangan terlalu berharap banyak yah, nanti kamu malah diPHPin.
Wawancara Lee Sang-youn dengan 2P ini juga mengungkap proses produksi game KuF2. Menurutnya telah terjadi perubahan game engine selama KuF2 dikembangkan dua tahun ini. Pada awalnya game tersebut dikembangkan dengan Blueside 2.0 engine. Namun, sekarang game tersebut sudah menggunakan Blueside 3.0 engine. Diklaim oleh Lee, Blueside 3.0 engine ini dapat memperlihatkan 60.000 unit yang sama dalam satu layar. Versi PS4 dipastikan langsung menggunakan Blueside 3.0 engine saat rilis, sedangkan untuk versi PC baru diimplementasi setelah versi PS4 KuF2 meluncur.
Fitur-fitur lain KuF2 yang sedang dikerjakan oleh Blueside antara lain adalah: kelas baru sepertu Elementalist dan Paladin, konten PvE yaitu raid yang kabarnya baru bisa diselesaikan selama tiga bulan, 350 unit yang nantinya bisa digunakan dalam pertempuran, manajemen guild serta mempersiapkan fitur VR. Demo dari versi VR dari KuF2 untuk PC diprediksi rampung pada bulan Mei atau Juni tahun ini.
Well, jika kamu disuruh memilih lebih baik mana; Kingdom Under Fire 2 atau War Age?