Misteri mengenai DLC kedua dari game Dark Souls 3 sepertinya mulai terungkap. Berdasarkan video youtube milik Sanadsk, ia menemukan sebuah data yang bernama DLC2_MIYAKONOMOUJA saat sedang menelaah salah satu file game Dark Souls 3. Miyako No Mouja sendiri merupakan bahasa Jepang dari City of the Dead, dimana istilah tersebut berkaitan dengan kota Londor yang sampai saat ini masih diliputi oleh misteri.
Apabila kabar ini benar, maka dalam DLC kedua ini kalian akan mengunjungi ke kota tempat Yulia dan Yoel berasal. Berdasarkan dari rute dan ending usurping fire, tempat tersebut dideskripsikan sebagai tempat dimana kegelapan bersarang. Selain itu, tidak tertutup kemungkinan bagi kalian untuk menemukan ilmu sihir, baju tempur, atau senjata yang bertemakan kegelapan pada daerah tersebut.
Masih belum diketahui apakah Lordor ini memang DLC kedua game Dark Souls 3, atau hanya sekedar teori liar belaka. Satu-satunya cara untuk mengetahuinya adalah menunggu pengumuman langsung dari From Software.