spot_img
HomeBerita GameJelang BlizzCon 2016, Bocoran Konten Terbaru Overwatch dan Diablo Telah Beredar

Jelang BlizzCon 2016, Bocoran Konten Terbaru Overwatch dan Diablo Telah Beredar

Blizzard telah kecolongan karena bocoran konten terbaru Overwatch dan Diablo telah beredar di dunia maya. Informasi ini seharusnya baru diungkap oleh Blizzard pada festival BlizzCon 2016 yang akan berlangsung dari tanggal 4-5 November 2016. Kedua informasi ini kabarnya diambil langsung dari website resmi Blizzard.

bocoran-konten-terbaru-overwatch-dan-diablo-sombra

Bocoran pertama berhubungan dengan karakter game Overwatch yang selama ini terus menjadi bahan perbincangan yaitu Sombra. Bocoran gambar Sombra ini menjadi perbincangan seru di Reddit. Data yang berhasil dibocorkan berupa gambar ilustrasi dari karakter tersebut. Untuk memvalidasi, gambar tersebut dibuat oleh seorang ilustrator bernama John Polidora. Ia merupakan salah satu ilustrator veteran Blizzard yang sudah bergabung selama 10 tahun. Saat ini John Polidora tengah terlibat dalam proyek Overwatch. Keterangan ini yang akhirnya menjadi bukti solid jika memang gambar ini resmi buatan Blizzard.

Ini bukan pertama kalinya informasi mengenai Sombra bocor. Sebelumnya detail dari hero dengan model rambut unik ini juga sempat bocor beberapa kali. Blizzard sendiri menanggapinya dengan dingin. Apakah ini artinya bocoran-bocoran tersebut memang benar dan akan berujung dengan pengenalan Sombra pada BlizzCon 2016 mendatang?

bocoran-konten-terbaru-overwatch-dan-diablo-necromancer

Bocoran kedua memperlihatkan salah satu karakter dari game Diablo. Karakter ini merupakan seorang Necromancer, job class yang memiliki kemampuan untuk membangunkan sesuatu yang sudah mati. Masih belum ada petunjuk apakah gambar ini hanya sekedar pemanis untuk ekspansi terbaru Diablo 3 atau justru berhubungan dengan game Diablo baru. Sama seperti Sombra, bocoran gambar ini diedarkan melalui Reddit.

Belum lama ini salah satu sosok berpengaruh dari game Diablo yaitu David Brevik dikabarkan terlibat dalam pembuatan Diablo 4. Sayangnya informasi ini dibantah olehnya yang mengatakan jika sama sekali tidak mengerjakan game Diablo baru. Jadi jika bukan Diablo 4, apa maksud dari gambar Necromancer itu?

Kedua jawaban ini hanya bisa dijawab saat event BlizzCon 2016 dimulai. Kalau menurut kamu sendiri bagaimana?

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler