Setelah melalui proses pengembangan selama lebih dari tiga tahun dan berhasil mengumpulkan lebih dari 55.000 wishlist di Steam, akhirnya StarVaders resmi diluncurkan hari ini! Game roguelike bertema mecha dengan mekanisme deckbuilding dan pertarungan taktik berbasis grid ini kini sudah tersedia di Steam dengan harga €24,50 atau £20,99. Menariknya, selama dua minggu pertama, game ini mendapatkan diskon khusus sebesar 10% sebagai bentuk apresiasi untuk para pemain awal.
Dikembangkan oleh studio indie asal Kanada, Pengonauts, dan diterbitkan oleh Joystick Ventures, StarVaders menghadirkan pengalaman strategi mendalam yang mudah dipelajari namun sulit dikuasai. Dengan menggabungkan elemen teori peracikan kartu (theorycrafting) khas deckbuilder dan strategi penempatan unit ala grid-based tactics, game ini cocok untuk pemain kasual maupun penggemar berat genre strategi.
Kisah Perlawanan Terakhir Umat Manusia
Dalam StarVaders, pemain memimpin pasukan terakhir umat manusia untuk bertahan hidup melawan invasi alien yang menghancurkan. Kalian akan memilih satu dari tiga jenis mech unik, masing-masing dengan mekanisme dan gaya bermain yang berbeda, serta dipandu oleh satu dari sepuluh pilot yang memiliki latar cerita dan gaya bermain tersendiri.
Tak hanya soal bertarung, pemain juga dituntut untuk menyusun dek kartu dengan cermat, membangun kombinasi strategi yang kuat, dan bahkan bisa memanfaatkan fitur rewind time menggunakan chrono tokens untuk memperbaiki kesalahan fatal di medan perang.
“Jumlah waktu yang dihabiskan para pemain hanya di versi demo saja sudah luar biasa. Saya sangat antusias melihat seberapa besar mereka akan terlibat di versi penuh ini,” ungkap Hansen, sang Lead Developer.
Fitur Utama StarVaders:
-
3 Mech unik dengan gaya bermain berbeda: Gunner, Stinger, dan Keeper.
-
10 Pilot dengan kepribadian dan kemampuan khusus.
-
268 Kartu untuk meracik dek yang kuat.
-
153 Artifak yang bisa mengubah aturan permainan.
-
10 Card Pack tambahan yang ditambahkan secara acak di setiap permainan agar tetap segar.
-
9 Bos tangguh untuk diuji kemampuan strategi kalian.
-
50 Jenis Invader yang masing-masing memiliki kemampuan unik.
-
Story Campaign dengan ending rahasia.
-
Level Kesulitan Bertingkat, masing-masing dengan mekanisme permainan baru.
-
Challenge Run & Daily Run Mode untuk tantangan harian.
Strategi yang Tak Terbatas
Salah satu kekuatan utama StarVaders adalah kedalaman strategi yang ditawarkannya. Kombinasi antara mech, pilot, kartu, dan artefak memberikan kemungkinan strategi yang nyaris tak terbatas. Misalnya, pemain bisa memilih kekuatan tembakan area dari Gunner Mech bersama pilot Roxy, atau gaya cepat dan senyap dari Stinger Mech yang dikendalikan oleh Kaia. Bagi yang menyukai pendekatan magis, Keeper Mech bisa menjadi pilihan, dipimpin oleh pilot seperti Xenn atau Sura.
Setiap run akan terasa berbeda, karena sistem roguelike-nya memungkinkan variasi strategi dan tantangan yang dinamis. Bahkan, pemain bisa merasakan cerita dan lore mendalam dalam mode campaign yang dirancang dengan kisah penuh intrik dan rahasia.
Tersedia Sekarang di Steam
StarVaders sudah bisa dibeli melalui Steam, dan jangan lewatkan diskon peluncuran sebesar 10% yang hanya berlaku selama dua minggu pertama. Jika kalian penggemar Slay the Spire, Into the Breach, atau game bertema mecha seperti Front Mission, maka StarVaders adalah kombinasi yang wajib dicoba tahun ini.
Tonton trailer peluncurannya di sini:
Ikuti Info Terbaru StarVaders:
Website Resmi: starvaders.com
X/Twitter: @starvaders_game
BlueSky: Pengonauts on Bluesky
Publisher: @JoystickVenture