spot_img
HomeBerita GameMekanisme Manajemen di Romancing SaGa 2 Remake Diungkap

Mekanisme Manajemen di Romancing SaGa 2 Remake Diungkap

Square Enix telah membagikan informasi baru untuk Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven. Selain bertarung melawan Seven Heroes, pemain juga akan diminta untuk mengelola kerajaan atau Empire.

Manajemen yang bisa dilakukan antara lain adalah mengembangkan spell atau sihir dalam Incantations Lab, mengikuti Imperial Exam untuk mendapatkan bahan crafting, membuat Avalon Garden untuk meningkatkan pemasukan Crown (Mata uang in-game), dan masih banyak lagi. Semu hasil dari manajemen pemain bisa dilihat melalui menu Empire Standing. Semakin tinggi peringkat yang dicapai oleh pemain, semakin tinggi pula level karakter yang bisa direkrut dari Tavern.

Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven juga akan memperkenalkan sihir baru yang tidak ada di seri sebelumnya. Beberapa contohnya adalah Waterblast dan Pulverize. Karakter nantinya juga dapat mempelajari skill baru melalui Glimmer System.

Square Enix juga mengungkap karakter “unik” yang dapat bergabung ke dalam tim pemain. Mulai dari ras tikus tanah bernama Siero dan Merman bernama Thetis.

Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven menceritakan tentang Avalon, ibukota dari Varennes Empire yang dihancurkan oleh kelompok bernama Seven Heroes. Emperor Leon lalu berjanji untuk membalaskan dendamnya dengan memberikan anaknya Gerard kekuatan untuk melawan Seven Heroes.

Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven akan dirilis pada tanggal 24 Oktober 2024 di platform PS5, PS4, dan Nintendo Switch. Versi PC (Steam) menyusul di 25 Oktober 2024.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler