Ubisoft mengumumkan game shooter competitive BattleCore Arena telah tersedia dalam tahap Early Accees di PC (Ubisoft Connect, Epic Games Store, dan Steam). Early Access ini gratis dan tersedia mulai hari ini. Bagi yang memainkan BattleCore Arena antara tanggal 6 Juni hingga 13 Juni akan mendapatkan banner eksklusif “First Wave”.
BattleCore Arena adalah game PvP dengan mode kompetitif seperti Backup, pertarungan tim 3v3; Q-Ball, dan Free-for-all. Dalam game ini pemain akan menjadi Core berbentuk bola yang dapat berguling, meluncur, melompat, menembak dengan senjata, dan melontarkan lawan.
Bermain sebagai Core berbentuk bola, pemain akan memasuki peta bertingkat dan berhadapan dengan gaya gravitasi saat mereka berguling, meluncur, melompat, dan melompat ganda untuk mengelabui lawan dengan gerakan berbasis fisika. Pemain juga dapat melontarkan (atau dilontarkan oleh) lawan mereka sambil menguasai gudang senjata yang serbaguna, menampilkan senjata jarak dekat untuk dampak dekat atau kekuatan jarak menengah, serta keistimewaan untuk membantu mereka menghindari bahaya, menjatuhkan musuh, atau membantu rekan satu tim.
Bagaimana menurut kalian?