HomeBerita GameGame Visual Novel Amairo Chocolate Rilis di Nintendo Switch

Game Visual Novel Amairo Chocolate Rilis di Nintendo Switch

Game visual novel Amairo Chocolate yang rilis di PC tahun 2020 telah dipastikan bakal rilis di Nintendo Switch. Game ini akan rilis pada tanggal 28 Maret 2024. Khusus untuk versi Nintendo Switch, game ini akan mendapatkan beberapa tambahan konten.

Versi Nintendo Switch akan berisi ilustrasi baru yang digambar oleh Shiratama dan Riko Korie. Fungsionalitas tambahan seperti penyimpanan suara yang memungkinkan pemain menyimpan suara favoritnya dan mendengarkannya kapan saja. Versi Nintendo Switch juga sudah didukung oleh bahasa Jepang, Inggris, Mandarin.

Amairo Chocolate menceritakan seorang remaja pria yang merupakan karakter utama datang ke Yunagi Village.  Ia lalu bertemu dengan wanita berkuping kucing atau nekomimi yang bekerja sebagai pelayan di Cafe Setaria. Karena mengetahui rahasia mereka, karakter pemain akan dipaksa untuk bekerja bersama para Nekomimi.

Bagaimana menurut kalian dengan game Amairo Chocolate?

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler