spot_img
HomeBerita GameSeason 5 Battlefield 2042 Akan Rilis Bulan Depan

Season 5 Battlefield 2042 Akan Rilis Bulan Depan

Electronic Arts telah mengungkap Season 5: New Dawn untuk game Battlefield 2042. Update ini akan tersedia mulai tanggal 8 Juni 2023. Season 5: New Dawn akan membawa banyak konten baru ke dalam permainan, seperti map, senjata, gadget, dan peningkatan kualitas hidup, serta 100 level baru untuk Battle Pass.

Dalam Season 5: New Dawn, pertempuran berlangsung di sebuah fasilitas industri yang terbengkalai di Czechia dengan peta baru yang terinspirasi oleh Battlefield 4, yaitu Reclaimed. Area Crash Site yang merupakan lokasi kereta yang terjatuh memungkinkan pertempuran menggunakan kendaraan. Sementara area hutan Landing Zone memungkinkan pertempuran jarak dekat. Selain itu, terdapat juga Abandoned Turbine dan Military Warehouse yang menawarkan pengalaman permainan senjata yang beragam, mulai dari pertempuran di area vertikal hingga pertempuran di area sempit.

Beberapa senjata dan favorit penggemar Battlefield 4 juga akan hadir dalam Season 5 dengan tampilan dan suara baru. Senapan bolt action XCE Bar yang memiliki presisi tinggi dan kemampuan lampu sorot yang diperluas. Favorit lama Battlefield 4, GWE-46, menawarkan stabilitas tinggi dengan tembakan pendek dalam pertempuran jarak menengah. Pemain juga dapat menggunakan BFP.50, sebuah meriam tangan yang kuat, untuk memberikan kerusakan berat pada jarak dekat, atau Phalanx CIWS, sebuah senjata dan rudal anti-pesawat yang dapat dimainkan di peta Reclaimed dalam mode All Out Warfare.

Selain senjata-senjata tersebut, terdapat pula Granat Anti-tank dan Granat Mini yang dapat memberikan berbagai efek ledakan dalam pertempuran. Penambahan fitur untuk kualitas hidup juga akan hadir di Season 5, termasuk sistem management squad baru yang memungkinkan pemain mengatur dan menyesuaikan skuad mereka.

Detail lebih lanjut untuk season 5 Battlefield 2042 bisa dilihat di sini.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler