spot_img
HomeBerita GameRagnarok Retro Hadirkan 2 Job Baru dan Fitur Old Glast Heim!

Ragnarok Retro Hadirkan 2 Job Baru dan Fitur Old Glast Heim!

Ragnarok Retro akan menghadirkan 2 kota, 2 Job, dan segudang fitur terbaru pada tanggal 25 Mei 2023 mendatang. Job terbaru yang akan dihadirkan pada update kali ini adalah Taekwon dan Gunslinger. Tentunya Job tersebut memiliki keunikan dan kelebihan masing-masing dibandingkan Job lainnya sehingga dapat memberikan pengalaman bermain baru yang lebih seru dan menantang.

Update Job Terbaru

Gunslinger merupakan satu-satunya Job yang dapat menggunakan senjata api dan Skill yang beragam. Skill yang dapat digunakan tergantung dari Senjata apa yang sedang digunakan. Selain Gunslinger, Job terbaru pada Update kali ini adalah Taekwon Class. Soul Linker dan Taekwon Master memiliki beragam Skill unik yang rumit namun di tangan yang tepat, dua Job ini patut diperhitungkan.

Update Kota dan Dungeon Terbaru

Selain menghadirkan Job terbaru, Ragnarok Retro juga akan menambahkan 2 kota baru yaitu Hugel dan Einbroch. Serta akan ada update 4 Dungeon baru yaitu Einbech Dungeon, Abyss Lake, Thanatos Tower, dan juga Odin Temple. Di dalamnya terdapat banyak monster baru dan tentunya monster MVP baru!

Update Memorial Dungeon Terbaru

Lalu yang paling mengejutkan dalam Update kali ini adalah munculnya Memorial Dungeon Old Glast Heim! Dan Ragnarok Retro adalah Official Ragnarok Classic pertama di Indonesia yang menghadirkan update Memorial Dungeon ini. Dengan adanya update Old Glast Heim, para pemain dapat merasakan tantangan baru dalam menaklukan Memorial Dungeon tersebut. Dan bukan hanya itu, para pemain juga dapat membuat Equipment baru yang hanya bisa didapatkan dari Memorial Dugeon Old Glast Heim.

“Dengan hadirnya Update Episode 10 di Ragnarok Retro, kami berharap agar semua pemain dapat mengalami pengalaman bermain yang lebih seru dan menantang.” ujar Harry Choi selaku President Gravity Game Link. “Terlebih lagi dengan mengadaptasi fitur Memorial Dungeon akan merubah alur permainan dan tantangan bagi para pemain.” ungkapnya.

Seluruh konten baru tersebut akan dikemas dalam 1 konten Big Update yang diberi judul Update Episode 10: The Haven of Forgotten, yang dipastikan akan memberikan pengalaman bermain ke tingkat yang lebih tinggi dan lebih menantang bagi para pemain. Jangan lupa ikuti pula event pre-register Update Episode 10 di https://roretro.gnjoy.id/episode10 untuk medapatkan berbagai hadiah gratis.

Weez
Weez
Doyan Nongkrong di Warung Kopi | Random Boy | Sedang Belajar
RELATED ARTICLES

Terpopuler